"Pengecut Dilematik"

12 0 0
                                    

"Hidup itu pilihan" oceh tulisan kusam disudut meja
Memilih tak segampang berbisik tak semudah berdalih
Pengecut memang, kenali timbulnya rasa tapi sembunyi dalam remang
Dilematik memang, bibir mencibir tapi hati terus berperang

Tapi maaf kawan telinga ini mulai terbiasa dengan kata mutiara
Gerak hampa dengan karya hanya pelampiasan
Hanya sekecil onggok daging mentah sekeras anjing menggonggong

Serigala mimpi terus lolongkan namamu
Usap tabir sembuhkan peluh
Kian sigap hampiri syaraf yang terus kikis neraca rasa
Tapi apadaya? Ingin kubuka tapi takut meluka

Perangai Kisah MutiaraTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang