Hinata and her crown

13.4K 451 27
                                    




(Hinata pov)

Aku adalah seorang wanita yang terlahir di keluarga terpandang.Nama ku Hyuga Hinata.
Saat itu aku masihlah seorang gadis 16tahun yang merasakan Cinta,suatu getaran berdesir di hati mu bak aliran sungai terpecik dayung.Berjuta kupu-kupu terbang di perutku,meninggalkan rona merah di pipi seputih salju ku.

Cinta.ya...Aku jatuh cinta,Pada nya sang mentari Konaha.Pemuda belia berambut jabrik dengan senyum sejuta pelangi nya.Jangan lewat kan samudra nya yang siap menenggelamkan siapa saja yang melintas di hati nya,tapi...aku tak pernah berhasil melintasi samudra itu.Tidak tenggelam ,tidak juga terapung.Pernah ku coba berdiri di tepi pantai nya berharap gelombang  membawa ku hanyut hingga Ia bisa merasakan kehadiran ku di permukaan nya.

Ia tak pernah melihatku,Ia menyadari aku bermain-main dengan ekor mata nya,Namun Ia tak pernah benar-benar memandangku.

Menyedihkan...,sungguh.
Cinta pertama yang kandas di tebing curam,saat bahkan aku tak pernah mendaki nya.

Aku hanya memandangnya,selalu.
Aku menyimpan rasa ini,bak pasir pelangi di dalam botol hias.Abadi tak berkurang dan tak bertambah.

Tahun-tahun berlalu,menyisakan cangkang kosong hati ku.
Aku tak pernah benar-benar bisa jatuh cinta lagi.
Sampai menginjak usia matang ku,aku di perkenalkan seorang pria yang jauh lebih dewasa dari ku.

Ia,mengingatkan ku pada cinta pertama ku.
Biru shafirnya mampu menghanyut kan,sepotong hati yang mengering karna air garam.

Surai cerah nya mampu menenggelamkan mentari takkala Ia bersinar.Ia adalah Pria ,yang Keluarga ku persiapkan untuk masa depan ku,masa akhir lajangku.Pria yang menjadi jaminan kelangsungan kerajaan bisnis ayah,Hyuga Hiasi.

Pria terhormat dengan pengalaman hidup yang sukses.Seorang duda anak satu yang tampak segar di usia puncak nya.Namikaze Minato.

Tak ada yang benar dalam perjodohan ini.Hanya satu misi ku yaitu membuat Duda tampan itu jatuh cinta padaku,setidak nya aku harus melahirkan seorang anak untuk mengukuhkan posisi ku.Dan memberikan separuh saham nya itu pada Hyuga inc.Ya,ini pernikahan bisnis.

Meski kami cukup di kenal pebisnis ulung namun tahun-tahun berganti,terlalu banyak tikus-tikus kotor di istana kami.Mengingat aku lah putri sulung di keluarga ini,maka sudah seharusnya aku lah yang melakukan pengorbanan ini.Lagi pula aku sama sekali tak merasa di tumbalkan,mengingat aku pun tak punya pengisi hati.

Pertama di pertemukan oleh nya,Aku merasa sedikit gugup.Bagaimana tidak di usia nya yang hampir 2kali lipat dari usia ku,tentu Ia bukanlah seorang pria yang hanya tertarik akan kesempurnaan fisik.

Belum lagi fakta yang mengatakan kalau Ia adalah seorang Pria yang bekerja keras, tentu Ia tak ingin memiliki istri yang hanya menjadi pajangan cantik di rumah dengan gaun tidur nya.Beruntunglah aku mengenyam pendidikan di Amerika, aku tumbuh menjadi wanita mandiri yang memang di persiapkan untuk mewarisi kerajaan bisnis keluarga ku.Itu membuat kesempatan ku berpeluang besar menyandingkan diriku di sisi nya,juga ikut mengurus  kerajaan bisnis itu.Maka jalan sutra keluarga kami untuk menguasai dunia bisnis berjalan lancar,seharus nya.

Namikaze Minato,ternyata Ia lebih dari sekedar duda kaya yang menawan.Ia benar-benar menarik,tipe pria matang yang setia dan tak suka mengumbar rayuan ala om-om senang.Ia pria sopan dan...manis.

Setidak nya di awal pertemuan kami untuk perjodohan ini,Ia adalah pria yang penyayang.
Tanpa sungkan Ia perlihatkan kepeduliannya pada ku.Mulai dari menu makanan,persiapan pernikahan dan rencana kami setelah pernikahan. sungguh Ia mendahului segala keinginan ku,Ia membuat ku nyaman di sisi seorang pria paruh baya yang biasa nya kolot dan otoriter.Tidak,Ia benar-benar membaur dengan usia ku.

Ternyata hal itu karena Ia biasa menjadi teman dari putra nya,Namikaze Naruto.Yang tak lain adalah Cinta pertama ku dulu.

Hidup sebagai orang tua tunggal ,dengan seorang putra bertahun-tahun membuat hubungan anak dan ayah itu menjadi seperti sepasang sahabat.

Itulah takdir,akhir nya aku dan pria yang membuat ku patah hati itu dipertemukan kembali sebagai ibu dan anak,disinilah Ke ironisan itu berawal.Pria yang dulu ku cintai kini menjadi duri dalam daging,untuk tujuan ku.

Jalan sutra itu,tak akan mudah ku lewati.Mengingat Putra tiri ku tampak tahu tujuan utama ku mempersuami ayah nya.Ya harta,tahta dan kekuasaan,bukan?!.

Hanya itu,sungguh.Tak ada pembalasan untuk cintaku yang terabaikan dulu.Aku tak ingin menjadikan pria sebaik Minato sebagai alat pembalas dendamku,lagi pula apa guna nya?!,Naruto memang tak pernah menyadari aku yang pernah mencintai nya,bukan?!.

Jadi hari ini tiba,Aku menatap amethys ku yang menyorot yakin akan keputusan dalam hidupku ini.Aku akan menjadi Nyonya Namikaze,Namikaze Hinata.

Aku akan menjadi ratu dari puncak saham di jepang ini.Namikaze dan Hyuga,saat bersatu mereka akan lebih kuat dari pemerintahan itu sendiri.Kami akan menjadi monster bagi perusahan-perusahaan lain.

Aku membusungkan dada,nafas panjang ku hirup lalu ku buang perlahan.Aku lah Ratu nya hari ini,hari esok dan sisa hari-hari kami.

Berhasil menaklukan hati seorang Namikaze Minato,lebih berarti dari menaklukan hati seorang Namikaze muda labil yang hanya tahu bersenang-senang,"Baiklah...Selamat datang di istana ibu tiri,Naruto."seringai ku.

(Pov end-,)

Gaun putih menjuntai 3 meter itu terseret menuju altar,mahkota bunga melingkar di puncak kebanggan sang Putri Hyuga.Bunga itu siap ditukar dengan tiara permata dari klan sang suami,Namikaze Minato.

Bunga untuk mutiara?!,apa cukup setimpal?!.
Tentu saja,Ini adalah bunga kabanggaan sang Hyuga yang di pupuk emas ,disiram air nirwana dan tumbuh di taman langit.

Hyuga Hinata,yang sempurna.Cantik,cerdas dan terhormat.
Hinata yang kuat.bukan gadis lemah 8 tahun lalu,yang bahkan tak sanggup ungkapkan cinta nya.
Kini Ia berjalan penuh wibawa di atas karpet merah itu.seikat bunga berwarna putih, cantik dalam genggaman nya.

Mata nya hanya menyorot pada sang pria tegap dengan balutan suit putih di depan sana,penuh kepercayaan diri.

Senyum tipis mengintip dari balik cadar pengantinya.
Rambut panjang nya terurai lepas bak memghampar di permukaan salju.

Bisikan-bisikan dan tatapan kagum pada sang Ratu menjadi nyanyian di Mansion itu.

Sang raja telah membuka hati  untuk permaisuri baru nya,lalu bagaimana nasib sang putra mahkota yang merasa terancam disudut sana?!

Sorot biru nya menatap dingin wanita cantik itu.
Seringai picik menyungging di sudut bibir nya.
Sesaat Ia cukup terpaku melihat wanita yang kini tengah mengucap sumpah suci di depan sana.

Cadar pengantin itu tersingkap ,saat kedua bibir sepasang suami istri yang baru saja di sahkan itu bertemu.

"Hm,kau memang cantik,Sialan?"decih pria itu.




Next...

A/N.

Hi,reads mu tanya ni pairing nya mu MINAHINA or NARUHINA lagi?hehehe...


Gloomy and BloomyTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang