Kajian majlis Markas Ahbabul Mustofa

952 9 0
                                    

::Ilmu yg hukumnya Fardu A'in
Wajib dilakukan untuk orang yg Aqil dan Baligh, jika tidak melakukannya, maka orang tersebut akan berdosa. Ilmu yg hukumnya Fardhu A'in wajib dipelajari dan diketahui. Jika tdk mau belajar, dianggap sebagai seorang yg meninggalkan kewajiban, maka setiap harinya dihitung melakukan dosa

::Imam AtTurtusi:
"Tidak ada kemaksiatan yg dilakukan oleh seorang hamba kepada Allah yg dosanya melebihi daripada dosa orang yg jahl orang yg bodoh. Bodoh terhadap ilmu yg Fardhu A'in ini termasuk maksiat. Tidak ada kemaksiatan yg lebih besar daripada kemaksiatan dari yg namanya bodoh, bodoh terhadap urusan ilmu agama"

::Al Imam Al Habib Syaikh Ali Bin Abu Bakar As Sakran:
Sesungguhnya ada 3 ilmu yg dihukumi Fardhu A'in:

1. Ilmu untuk mengenal Allah (Ma'rifatullah ta'ala) (Tauhid)
"ilmu yg mempelajari untuk lebih mengenal dan mengetahui Allah baik sifatnya, dzatnya, dan af'alnya

2. Ilmu untuk mengenal hukum-hukum syariat
"Seperti fiqih, hal-hal yg berkaitan dgn ibadah, muamalah, munakahah dll)

3. Ilmu yg berkaitan dengan hati (Ilmu tasawuf)
"Ilmu untuk membenahi hati supaya hati kite menjadi takut dan semakin khusuk kpd Allah, agar ikhlas, jujur, tawadu, dan tidak riya)

::Hukum talak
Jika sudah jatuh talak 3, maka pisah dan ketika ingin rujuk kembali ada syarat-syaratnya yaitu:

1. Menunggu masa iddah istri, yaitu selama 3x suci (waktunya berbeda2 tergantung sucinya dari haid)

2. Harus menikah/dinikahi oleh laki-laki lain yg bukan suaminya itu (muhallil)

3. Harus berhubungan intim dengan laki-laki (muhalill) itu, jadibtidak hanya dinikahi karena syarat untuk bisa rujuk kembali

4. Ditalak oleh suami keduanya itu (laki-laki muhalill)

5. Menunggu masa iddah lagi dari suami ke dua.
Barulah mulai awal sesuai syarat pernikahan

::Lelaki yg ketika marah dan ada masalah dengan istrinya kemudian mengucapkan kata2 "pisah, cerai, pegat" itu adalah ciri laki-laki durjana, pengecut
(Mohon maaf jika ada kekeliruan).

# MarkazAhbabulMusthofa
# HabibMahdiAlHiyyed

Ceramah kajian dari berbagai majlis ilmuTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang