Kehidupan Kampus

59 39 26
                                    

Untuk menjadi tahu
Kau harus berani mencoba lebih dulu
Perihal gagal itu tidak melulu
Asalkan kau mau
Terus mencoba tanpa ragu
-dudukbercerita-
●●●

'Kuliah itu berbeda dengan Sekolah' Lima kata dari sang bunda yang mulai aku ingat ketika aku sudah menjadi bagian dari yang namanya Mahasiswa.

"Mungkin benar kata bunda. Semua udah beda. Udah gak sama kayak Sekolah" ucapku mengungkapkan yang mulai aku rasakan sejak masuk bangku perkuliahan

Mulai mengenal yang namanya kampus atau yang sering disebut neraka-nya mahasiswa. Dari sebutannya saja mungkin sudah membuat orang bergidik ngeri.

Teman yang terlihat tulus nyatanya menusuk secara halus. Menurutku ketika berada di sekolah aku juga sering menemukannya. Jadi mungkin ini bisa aku biasakan.

Kerja keras tapi tak dihargai barang sekilas. Setiap orang pasti ingin di hargai. Begitu juga denganku. Jika ini terjadi padaku mungkin aku akan sedikit kesal. Tetapi jangan sampai terlalu larut dalam kekesalan. Harus bisa lebih buktikan lagi.

Dosen killer yang pelit akan nilai membuat pikiran jadi sempit. Memang sudah tidak asing lagi jika mendengar mahasiswa mengeluh akan ipknya yang tidak bagus terkhususnya mahasiswa teknik. Meski sudah bersusah payah sampai kurang tidur, tetapi tetap saja nilainya begitu-begitu saja.

Begitulah katanya -mahasiswa-

Dan masih banyak lagi hal negatif yang sempat aku dengar seputar kuliah dari orang-orang yang sudah mengalaminya.

"Semengerikan itu kah tempat yang bernama 'kampus'?" Mulutku dengan spontan mengucapkan kata itu ketika mendengar ucapan-ucapan dari mereka yang mengeluh tentang kuliah mereka.

Sempat berpikir untuk tidak meneruskan pendidikanku dan mulai mencari kerja. Tapi juga sempat mencoba dalam beberapa test perkuliahan.

Alhamdulillahnya aku berhasil lulus dan masuk salah satu kampus terbaik yang ada di negeriku ini. Indonesia.

Aku bersyukur menjadi bagian dari Indonesia. Di negeri ini aku dilahirkan dan di negeri ini aku banyak belajar perihal arti kehidupan. Dan aku mencintainya.

Setelah kujalani. Perihal kuliah yang katanya kejam? Memang ada. Tapi taksemua bisa dibilang kejam.

Dalam kampus kita bisa bertemu dengan banyak orang baru entah untuk sekedar bersenda gurau ataupun menjadi teman cerita jika sudah benar-benar percaya.

Tentang teman yang menusuk secara halus? Mungkin ada. Dan syukurnya aku belum menemukannya.

Tentang dosen dan ipk? Tidak semuanya benar. Contohnya saja ada dosen yang ikhlas memberi nilai besar pada mahasiswanya yang jarang masuk kuliah, tetapi berbakat dibidang lain. Itu berarti dosen menghargainya.

Masalah Ipk tinggi? Akan mudah diraih jika kita bersungguh-sungguh dalam belajar dan mencari. Benarkan?

Ah sudahlah lupakan semua pikiran buruk tentang kuliah. Jika ingin dapatkan hal baru kau harus berani mencoba bukan? Maka lakukanlah. Berpetualanglah hingga kau lelah dan memilih untuk kembali kerumah.

Terima kasih telah membaca:)
Jangan lupa vote dan comment ya
Butuh kritik dan saran kalian hehe:)

Story Of DestinyTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang