Yoongi sangat fokus pada piano yang kini tengah dia mainkan sembari memperlihatkan bagaimana dia membuat nada indah untuk semua penonton di dalam auditorium kampusnya. Yoongi terpilih sebagai mahasiswa yang mewakili kampus untuk memberikan penampilan terbaik dalam acara musik tahunan tersebut. Acara wajib bagi kampusnya untuk menggali bakat hebat seperti yang Yoongi miliki. Dalam keseriusannya, Yoongi sama sekali tidak menyadari sang adik, Jungkook yang sedang memandangnya dengan seksama sekaligus bangga. Melalui lagu yang Yoongi mainkan itu Jungkook merasa kakaknya sedang berbicara pada penonton disini betapa bahagianya dia saat ini.
Meski Jungkook tau terkadang sang kakak hanya memikirkan kebahagiaannya. Membuat Jungkook semakin merasa dia tidak bisa membahagiakan sang kakak. Sang kakak yang selalu memprioritaskan dirinya dalam segala hal.
Chopin - Nocturne op. 9 No. 2
Hanya dalam waktu dua tahun Yoongi sudah mampu memainkan musik sekelas chopin. Sebenarnya bukan itu saja yang Yoongi kuasai. Yoongi termasuk seseorang yang mampu belajar dengan cepat dan melakukan segala hal dengan baik. Dua tahun ini Jungkook pun sudah merasa cukup melihat kerja keras kakaknya.
Yoongi yang telah memberikan sentuhan akhir dalam penampilannya tersebut menjeda sejenak untuk berdiri dari tempat duduknya. Dia tolehkan kepalanya mencari sang adik yang sejak tadi pagi sudah berjanji untuk melihatnya tampil hari ini.
Dan..ketemu.
Sang adik sedang tersenyum manis tepat lurus dihadapannya. Yoongi tau bahwa Jungkook tidak akan pernah jauh darinya.
Jangan jauh dari kakak, Dik. Kakak sangat menyayangimu.
Yoongi,Kakak kau selalu membuatku bangga dan bahagia, terimakasih banyak untuk segalanya. Bagaimana aku membalasnya? Aku sungguh menyayangimu. Hanya itu yang aku tau kak.
Jungkook,
![](https://img.wattpad.com/cover/191542655-288-k654634.jpg)
KAMU SEDANG MEMBACA
Stay Alive for Me (YoonKook) || Completed
ФанфикYoongi tidak pernah tau bahwa memiliki adik seperti Jungkook akan semenyenangkan ini. -Semua gambar dari cover sampai akhir dari pinterest- -Brothership yoonkook