Akhirnya bertemu (2)

54 2 0
                                    

Kemudian saat aku menanyakan lagi ternyata dimas sedang makan dulu bersama bapaknya, dan itu pada pukul 11 malam. Mungkin kira-kira dimas sampai dirumah pukul 12 malam, selain itu dimas juga menanyakan aku belum tidur kenapa mungkin heran jam 11 belum tidur biasanya selalu tidur awal.

Selesainya makan ternyata dimas sedang membeli martabak dulu, mungkin untuk mama dan adiknya yang sedang menunggu kedatangan dimas. Aku mengatakan kepada dimas kalo besok capek buat joging lebih baik jangan tapi dimas menjawab tidak cape dan setelah itu dimas menyuruh aku untuk tidur duluan jika sudah mengantuk, kemudian langsung melanjutkan perjalanan pulangnya.

Sesampainya di rumah dimas langsung mengabari bahwa dia sudah sampai..
Dimas : "Aku dah drmh yasayang mau pesiapan solat dl😂"
Hani : "Alhamdulillah sayang yaudh skalian bersih2😂"
Pukul 00.26 dimas membalas lagi
Dimas : "Iyassyang akuistirhat dlyaa slmt tdr sayang nice dream😘"
Hani : "Iya sayangsok slmt tdr jg sayang nice dreamto😘"

Rasanya senang sekali, bisa diucapkan selamat tidur seperti dulu lagi. Aku rindu sekali saat dimas mengucapakan selamat tidur kepadaku, mungkin kurang lebih 3 bulan tak di ucapkan seperti ini. Benar-benar tak bisa ku jelaskan, aku sangat senang sekali.

Kemudian aku pun sama untuk tidur juga seperti biasa setelah berdoa jika tidur aku selalu memegang foto aku bersama dimas, entah aku mau tidur rasanya gelisah tak sabar ingin bertemu besok.

Pagi hari~
Tak biasanya aku bangun sebelum alarmku berbunyi, entah hari ini semangat sekali dan selesainya sholat subuh aku mencoba mengucapkan kepada dimas terlebih dahulu..
Hani : "Selamat pagi sayang😘". Ucapku dengan senang

Aku mengucapkan pukul 05.01 biasanya dimas sudah bangun tapi aku lihat wanya masih ceklis satu, mungkin dimas juga capek setelah perjalan yang cukup jauh.

Dan pukul 05.41 aku mencoba chat kembali dimas
Hani : "Sayang klo km cape udh gaush joging aku aja yg krmh😂"

Aku terus melihat wa dan menunggu balasan dari dimas. Biasanya aku selalu telepon dia untuk menanyakan joging atau tidak, tapi ini aku biarkan sebangunnya saja karna aku tau dimas sangat kurang tidur.

Setelah pukul 06.09 dimas membalas chatku..
Dimas : "Pgi jg sayang😘". Ucapan baliknya padaku
"Hayu yang nanti bru bgn😂"

Kemudian aku menyuruh dimas untuk tidak joging karna aku kasian dia pasti sangat cape sekali, dan dia memikirkan untuk joging atau tidak sembari merendam kakinya di air garam. Selain itu untuk mengobati kakinya juga.

Pukul 06.26 dimas memutuskan untuk jadi joging dan dia berangkat bersama sahabatnya yana naik motor, dimas juga menyuruhku untuk bertemu di alun-alun sembari joging.
Dimas: "Aku lari ama bjo yayang bw mtr nanti ktmuan dialun alun😂"
Hani : "Yaudh iya sayang klo bawa mtr mah enak pudingnya bisa dibwa😂"
Dimas : "Tp gabsa lama larinya aku pling jam9an dah plg ya😂"
Hani : "Iya sayang gpapa kan km jam 11 udh brngkt lagi yg pnting ktmu😂"

Mau 1 menit pun tak apa yang terpenting aku bisa bertemu dan melihat wajahnya secara langsung, memang karna dimas harus berangkat lagi pukul 11 siang.
Langsung saja aku siap-siap, dan ribet sekali menyiapkan puding dan brownis yang telah aku buat untuk dimas. Lumayan olahraga lari sana sini menyiapkan semuanya sembari aku bersiap-siap juga.

Setelah selesai bersiap-siap aku langsung sja segera berangkat ke alun-alun, mungkin dimas terlalu lama menunggu balasan chatku yang sedang siap-siap.
Sesampainya di alun-alun dimas mengabariku bahwa dimas juga sudah sampai di alun-alun, dan seperti biasa dia lari terbih dahulu bersama temannya. Sedangkan aku menitipkan puding kepada penjual creps karna tak mungkin aku membawanya saat sedang jalan santai dengan dimas.

Berjuang KembaliTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang