17/12/2019

7 0 0
                                    

Maaf, sudah lama tidak kembali.

Tapi, gua baru menyadari hal baru di dalam diri gua. Kejadiannya kemarin.

Pertanyaan pertama yang sering muncul selama 18 tahun hidup gua adalah

"Kamu lebih suka mengerjakan sesuatu secara kelompok atau individu?"

Dulu, dengan lugas gua pasti jawab kelompok. Karena egois banget lu ngerjain apa apa sendiri, padahal kelompok lu lebih ringan ngejalaninnya.

Sekarang gua bingung kenapa gua pernah berfikir demikian. Kenapa gua dengan mudah berfikiran orang yang lebih memilih mengerjakan suatu hal, sendiri, gua sebut dia egois?

Ga adil.

Sejak gua kuliah, semua tugas laporan nggak ada yang dikerjain kelompok walaupun acara yang gua laporin sama. Kita masing - masing. Punya gaya bahasa masing - masing, susunan masing - masing, sibuk masing - masing.

Entah kenapa, itu bukan masalah.

Tapi, ketika ada persentasi dan itu ada tugas makalahnya juga dan sistemnya kelompok, gua ngerasa lebih berat jalaninnya. Pokoknya ribet, serba deadline  atau pas di jatuh tempo.

Sekarang, ketika gua dapat pertanyaan tadi, gua akan bilang, 

"Saya lebih suka mengerjakan sendiri, karena menunggu orang lain, itu lama. terus, nanti ga selesai - selesai."

Gua ngomong kayak gitu, bukan karena gua rajin dan sok pinter. Gua males kok orangnya, mageran. Tapi ketika gua nggak bisa ngandelin siapa - siapa kecuali diri gua. Disitu emosi gua hanya berputar di diri sendiri, tanpa ngerasa kesel ke orang lain.

Stress sih, tapi orang lain ga akan jadi korban atas kesalahan kita, kalau itu kelompok.

Jumat, gua wawancara kepanitiaan acara besar kampus bulan April 2020. Dari sana dengan lugas gua jawab, kalau gua lebih suka ngerjain segala hal sendiri. Lebih tepatnya, melakukan segala hal sendiri dulu, baru orang lain.

Sekarang gua bisa membela pemikiran gua sebagai, mengurangi rasa stress karena kelompok terkadang nggak bisa diandalkan. Gua ngerasa kelompok kadang nambah beban aja. Tapi hasilnya rata. Disitu letak nggak adilnya.

Dan gua nggak berfikir ini egois. KALAU, gua tau porsi individu gua ketika ngerjain itu. Itu hanya pilihan, lu lebih suka sendiri atau kelompok.

Itu sebuah pemikiran baru yang gua temuin ketika gua kuliah.


AKSARA LISANWhere stories live. Discover now