Pagi pun telah tiba sekitar pukul 04:00 saya, sandi, willy, dan rifky bergegas packing ulang karena ada sebagian barang yang belum masuk ke dalam carrier. Pukul 04:30 kami pun segera pergi meninggalkan rumah sandi menuju mobil punya bapanya rifky yang di tawarkan sebelumnya untuk mengantarkan kami ke stasiun senen.
Setibanya di pasar senen, saya langsung pergi menuju mesjid untuk mandi terlebih dahulu. Setelah selesai saya pun kembali menghampiri teman-teman yang lain sambil menunggu teman kami yang belum datang yaitu wawan karena kerja terlebih dahulu. Karena lumayan lama menunggu keberangkatan kereta api Dharmawangsa (136) akhirnya willy dan rifky pergi untuk membeli makan.
KAMU SEDANG MEMBACA
Pendakian Gunung Argopuro
AdventureGunung argopuro dikenal sebagai gunung dengan trek pendakian terpanjang se-jawa, dengan total panjang jalur pendakian sekitar 40 kilometer. Merupakan trek terpanjang di jawa, waktu yang dibutuhkan untuk pendakian ini juga tidak singkat, yaitu 4 hari...