Sabana Lonceng - Puncak Argopuro

290 15 0
                                    

Setelah kami turun dari puncak rengganis istirahat sejenak di sabana lonceng sambil nunggu rombongan dari malang packing.

Menuju puncak tertinggi Argopuro yang punya elevasi dan ketinggian 3088 mdpl bakal menguras tenaga karena jalurnya yang curam telebih lagi semua barang-barang di bawa, tidak seperti naik ke puncak Rengganis yang hanya membawa yang diperlukan saja.

Ketika kami sampai di jalur bebatuan hujan pun mulai turun dan kami bergegas mengambil jas hujan. Jalur menuju puncak Argopuro sangat menanjak. Untuk sampai d puncak Argopuro butuh sekitar 30 menit.

Tibalah kami di puncak Argopuro dan di sana masih ada rombongan teman saya yang dari malang, kami pun berfoto ria untuk kenang-kenangan.

Pada Puncak Argopuro ini sedikit berbeda karena posisinya masih di kelilingi pohon. Jadi lebih berasa teduh. Meskipun tidak tampak seperti puncak yang lainnya, ini merupakan titik tertinggi di Argopuro.

Kami tidak lama di puncak Argopuro karena kabut tebal mulai naik. Sehingga kami semua bergegas untuk melanjutkan ke puncak Hyang (arca).

Namun ketika kami semua hendak berangkat hujan pun turun, kami mengurungkan niat untuk melanjutkannya.

Sambil menunggu hujan reda kami memasak air untuk sekedar menghangatkan badan. Karena hujan waktu itu cukup lebat dan lumayan lama.

Pendakian Gunung ArgopuroTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang