|dua puluh lima|

60 12 6
                                    

Hari ini adalah tanggal 29 Desember 2021, yang bearti H-1 mereka menuju negara yang menjadi impian mereka sejak dulu. Impian yang dulunya hanya angan-angan kecil, sekarang dapat terwujud

Percaya tidak percaya, namun inilah kenyataannya

Bahkan sampai sekarang pun mereka tidak ada yang percaya kalau mereka dapat mewujudkannya

Mereka sedang packing di rumah masing-masing dan besok mereka akan bertemu di bandara

"Na, jangan lupa tiketnya"

Itu Kaila, dia memperingati Zanna agar dia tidak lupa membawa tiket pesawat

"Iya, Kai. Udah di siapin kok"

"Paspor??? Paspor????"

Meysha memutar bola matanya
"Kan gue bilang Weh, besok Alvin kasihnya"

"Kalo dia gak Dateng gimana Cha?? Dia kan gitu"

"Kayanya Alvin gak mungkin segila itu deh, Kai"

Meysha tertawa "udah lah, urusan Alvin biar nanti gue tanya. Oiya, kalian bawa berapa pasang baju?? Disana musim dingin kan ya??"

Mereka video call, tapi tidak menampilkan wajah masing-masing. Mereka justru sedang sibuk mengobrak-abrik isi lemari mereka

"Kalo baju, mending bawa sebanyak mungkin deh. Terserah kamu aja Cha, sesuai kamu butuh nya berapa"

"Okay!!"

"Pada bawa koper kan??"

Pertanyaan Kaila membuat Zanna tertawa

"Nggak Kai, gue bawa tas sekolah aja" balas Meysha

Kaila dan Zanna terdengar tertawa disana

"Kai, iyalah bawa koper. Masa bawa tas Dora"

"Ya nggak, takutnya kalian bawa tas gede gitu. Tapi, gak mungkin muat juga si.."

Berbagai macam jenis baju, sepatu, jaket, dan barang-barang lain yang sekiranya saat disana mereka butuhkan telah mereka siapkan sekarang

Ribet?? Jangan di tanya. Mereka harus mencocokkan atasan dengan bawahan dan juga dengan alas kaki yang mereka gunakan

Yang paling ribet disini adalah Zanna dan Meysha. Tentu saja mereka paling ribet, karena saat disana mereka berencana ingin menonton pacar mereka. Jelas saja mereka harus tampil cetar

Jam sudah menunjukkan pukul 5 sore. Mereka beristirahat sebentar, lalu bangun sekitar jam 7 malam

Saat mendebarkan pun tiba. Tinggal menghitung jam lagi mereka akan berpindah negara

***

Mari kita lihat kegiatan ketiga gadis itu

Kaila, dia hanya berbaring sambil memainkan Handphone nya. Dia sedang berchatting ria dengan sang pacar gila

RSJ: Jadi besok berangkat??

KailAqila: Iya, doain ya semoga ketemu Mr. Hood

RSJ: Mr. Hood nya aja di tinggal di Indonesia, gimana mau ketemu di Korea coba??

KailAqila: jangan ngaku-ngaku

RSJ: maaf mba, yang pertama ngakuin kalo saya itu Mr. Hood siapa ya?? Giliran gue udah bersedia jadi Mr. Hood di suruh jangan ngaku-ngaku

Trip Fangirl (E N D)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang