kau dan masalumu

3 0 0
                                    

Benar kan apa yang ku bilang

Banyak sosok pria lain yang sayang dan kagum padamu, yaa ibarat sang mentari pagi yang merekah mengawali hari jingga semangat pagi yang dinantikan juga di kagumi banyak orang untuk semangat paginya mengawali hari

Aku hanya sebuah gelap malam yang dipertemukan tuhan oleh sosok mentari pagi yaitu kamu, ya kamu yang begitu istimewa dengan aku yang begitu menyedihkan

Tak ada yang dapat aku banggakan dari hidupku ini, jika dibandingkan dengan semua masalalumu yang begitu luarbiasa menakjubkan hidupnya

Aku hanya mempunyai kehidupan yang sederhana, ya aku terlahir dari keluarga seorang petani dengan sengatan matahari sebagai makanan ku sehari-hari

Entah apa yang membuatmu yakin terhadapku, entah akupun tak tahu itu yang jika aku telusur tak pernah ku temukan jawabanya

Ahirnya apa yang ku katakan padamu pada saat kita jalan berdua menjadi sebuah kenyataan, ku katakan bahwa banyak yang sayang kepadamu dan itu menjadi tantanganku untuk terus bersamamu

Kini sudah beberapa masalalumu kembali menyapamu tanpa angin tanpa hujan mereka datang menyapamu satu persatu dari akun masangger, whatsapp dan akun sosial mediamu yang lain, ada yang kembali mengajakmu jalan berdua, mau main kerumahmu, hingga kalimat rindu dan menjadi pemuja rahasia.

Kembali menawarkan rasa yang dulu pernah engkau nikmati bersama yang sering di sebut cinta, entah sedekat apa engkau dulu dalam menjalani hari-hari bersamanya sebelum mengenalku

Aku selalu berusaha tenang dengan yang terjadi saat ini, atas keyakinan terhadapmu dengan engkau yang selalu menenangkan jika tak akan ada rasa yang kembali kau terima selain rindu-rindu dariku yang selalu ku tumpuk untukmu.

Ingin rasanya ku umumkan pada seluruh dunia bahwa kau sekarang bersamaku sudahlah kalian carilah tempat pulang kalian sendiri jangan kembali pada hati yang dulu pernah kalian kecewakan, dia sudah bahagia bersama denganku

Namun semua itu hanya dapat aku sampaikan dalam duniaku bukan duniamu, masih banyak alasan untukmu mengenalkan pada duniamu bahwa kini kau telah bersamaku, yaa aku faham itu aku... usahakan selalu pengertian dengan keadaanmu namun jika semuanya sudah penuh kau harus sabar menghadapiku yang begitu egois menuntut apa yang aku inginkan

Aku juga butuh pengakuan dalam sebuah hubungan bukan hanya engkau saja yang selalu aku banggakan dalam setiap perbincangan dan juga aku banggakan di semua akun sosial media milikku

Ya aku mau itu, namun lagi-lagi semua belum waktunya katamu

Baiklah semoga aku selalu diberi kekuatan oleh semesta untuk menikmati semua rasa ini agar selalu menjadi bahagia dalam hubungan kita

Mungkin semua ini adalah jalan Tuhan untuk kita lebih saling pengertian dan semakin yakin bahwa kita akan selalu bahagia hingga akhir masa

Ku aminkan ya sayang

Yogyakarta,15 April 2019

TumbuhTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang