PART 12.

46 15 51
                                    

Hari terus berlalu, sudah satu Minggu sejak kejadian di perkemahan itu. Sedang hubungan Keisha dan Daniel entah bagaimana jadinya.

Kringgg kringg. Bel masuk berbunyi.

"Ayo Kei, kita ke kelas" ajak Keyla dan Vera.

"Oh ayo" kata Keisha sambil memimpin jalan.

"Dia kenapa sih Ver?" Kata Keyla bingung.

"Lagi galau kayanya, gara-gara siapa, lo pasti tau lah" kata Vera langsung melanjutkan jalannya.

Di kelas

"Baik anak-anak, buka halaman 119" kata sang guru.

"Di kerjakan dengan teliti" lanjut sang guru, ya karena hari ini adalah pelajaran matematika, dan itu membuat Keisha malas-malasan untuk mengerjakan.

"Kei, lo tau gak jawaban nomor tiga?" Kata Keyla kesusahan sendiri.

"Gak tau, gue lagi males mikir" kata Keisha sambil menatap papan tulis.

"Ish elo mah" kata Keyla merengek, sedangkan Vera yang ada di belakang mereka, santai-santai saja.

"Udah ah, gue mau ke toilet lo mau ikut gak?" Tanya Keisha.

"Gak" jawab Keyla.

"Lo?" Tanya Keisha ke Vera, yg di jawab gelengan.

Akhirnya Keisha berjalan ke depan untuk meminta izin ke guru.

"Bosen banget gue" kata Keisha bergumam sendiri.

Saat sedang berjalan di koridor, Keisha melihat Daniel yang berjalan ke arahnya.

"Ada Daniel lagi, gue harus menghindar" kata Keisha sambil berjalan tergesa-gesa.

Saat Keisha sibuk berjalan, tiba-tiba ada yang mencekal tangannya.

"Kamu menghindari aku" kata-kata itu sukses membuat Keisha membeku.

"Jawab Keisha" kata lelaki itu tegas, siapa lagi kalau bukan Daniel.

"Nggak, aku gak menghindar" kata Keisha sedikit gugup.

"Ouh" kata Daniel melanjutkan jalannya.

"Apa banget sih tuh orang, gak jelas" kata Keisha dalam hati.

"Gue udah gak mood lagi ke toilet" kata Keisha yang akhirnya berjalan menuju kelas lagi.

•••

Kring kring

Suara bell istirahat berbunyi, semua murid berhamburan untuk menuju kantin.

Saat Keisha dan teman-temannya ingin keluar kelas, Daniel sudah ada di depan kelas.

"Ikut" kata Daniel menarik tangan Keisha.

"Apaan sih" kata Keisha sambil meronta-ronta.

Akhirnya Keisha hanya bisa pasrah. Sekarang mereka sedang ada di rooftop, dan di sana juga sudah ada Nadia, yang membuat Keisha malah.

"Ngapain lo ajak gue ke sini" kata Keisha dengan menantang.

"Ubah omongan kamu tadi" kata Daniel dingin.

"Oh" jawab Keisha malas.

"Kamu minta maaf ke Nadia" kata Daniel.

"Gak akan" kata Keisha dengan tegas.

"Kenapa sih kamu jadi gini, kamu berubah Kei" kata Daniel berubah menjadi lembut.

Full Of MeaningTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang