Kalo salah, minta maaf. Kalo ada salah paham, jelasin baik-baik. Egois kok dijadiin penghalang? Lawan lah!
-agnfy.ni
Disinilah Renata sekarang duduk diam membaca novel. Salah kan saja abangnya yang berangkat harus pagi-pagi sekali, karena katanya akan ada pembagian materi lebih awal mengenai persiapan ujian.
Rafa memang kelas XII IPS 1. Termasuk jajaran siswa pintar. Makanya ia mengorbankan adiknya demi mendapatkan materi yang katanya untuk persiapan ujian itu.
Renata mengedarkan pandangannya keseluruh penjuru kelas, sepi. Hanya kata itu yang dapat mendeskripsikan keadaan kelas ini. Belum ada satupun murid yang ada dikelas kecuali Renata.
"Ihh! Ailin, Anggi sama Dinda mana sih?!" monolog Renata.
Jam menunjukan pukul 06.13 masih terlalu pagi untuk berangkat ke sekolah sedangkan jam pelajaran dimulai pukul 07.10.
"Kalo bukan abangnya Nata, udah Nata jebulin ke laut," gerutunya. "Eh .. tapi jangan deh nanti gak ada yang beliin Nata coklat," lanjut Renata bergumam pelan.
"Ah ... iya ... coklat!"
Buru-buru ia membuka tasnya dan tak menemukan beberapa coklat, jangankan beberapa sebatang pun tak ada.
Alhasil ia menghembuskan nafas dengan kasar dan kembali membaca novel yang sempet tertunda dengan bibir mengerucut sebal.
"HAHAHA, iya anjir itu mah parah banget."
"Suruh siapa nembak gue gak ada romantis-romantisnya!"
"Tapi di terima kan?"
"AU AH SEBEL!!"
Saat sedang asyik-asyiknya membaca ia menangkap suara Anggi dan Dinda, seperti menuju kearah kelasnya.
Anggi dan Dinda merupakan sahabatnya, tidak hanya mereka berdua, tetapi ada Airin juga..
Anggita Dominique sari. Dikenal dengan sikapnya yang bar-bar, ia juga sering disebut sebagai penggila cogan. Bagaimana tidak? ia selalu saja menggoda kaum Adam yang tak sengaja melintas didepannya, genit.
Dinda alraista. Dikenal dengan sifatnya yang sering Ghibah, dijuluki Ratu gosip. Ia juga memiliki bakat bermain biola yang handal, membuat yang melihatnya pasti berdecak kagum.
Airin Rachmi Diany. Mempunyai sifat dingin, ngga suka dengan namannya keributan. Hebat dalam bela diri. Ia juga galak sehingga kebanyakan teman-temannya terlihat segan mengobrol dengannya. Tomboy.
Mengedikan bahu dan lanjut membaca, tanpa mempedulikan keadaan kelas yang sekarang cukup ramai.
Kring... kring...
Seorang guru yang terkenal ramah itu berjalan memasuki kelas..
"Assalamualaikum, selamat pagi," salam Pak Isman, guru matematika.
"Waalaikumsalam, pagi pak."
"Buka buku halaman 128, jadi..."
KAMU SEDANG MEMBACA
AKU CADEL! [HIATUS]
Teen Fiction-THIS STORY IS ABOUT SLURRED GIRL- ••• Renata Khanza Az-Zahra. Gadis cadel yang berbeda pada umumnya. Gadis cadel yang dianggap mempunyai hidup sangat sempurna. Nyatanya ini membingungkan untuknya. Seorang gadis yang menginginkan 'sahabat' masa keci...