🖤Part 1

1.9K 105 3
                                    

at High School

Seorang siswa sedang berjalan dikoridor sekolahnya sendirian. Ia terlihat kebingungan tetapi tidak ada seorang pun yang peduli padanya bahkan membantunya.

Pada seragam siswa itu terdapat name tag bertuliskan Yoon Jaehyuk, nama siswa tersebut.

Selagi ia berjalan lurus, ia melihat seseorang sedang kesusahan membawa banyak buku ditangannya.

Tanpa basa basi siswa bernama jaehyuk itu pun membantunya.

"Sini gue bantu" ucap jaehyuk.

Jaehyuk mengambil setengah dari buku yang dibawa orang itu.

"Yaudah nih bawa semuanya"

Orang itu malah memberikan semua bukunya kepada jaehyuk. Dan jaehyuk hanya bisa pasrah.

"Wajah lo kelihatan asing. Siswa baru ya?" tanya orang itu menatap intens ke arah jaehyuk.

"Hehe iya. Makanya gue bantuin lo karena gue mau tanya tempat ruang guru" jawab jaehyuk.

"Bagus lah, ini buku juga disuruh bawa ke ruang guru"

"Oh iya, nama gue jaehyuk kelas 12"

"Lah kakak kelas anjir. Sorry bang gue kira kita seumuran. Btw nama gue jeongwoo, kelas 10-3. Salam kenal ye"

"Iye gpp kok santai aja. Oh iya kenapa lo disuruh bawa buku sebanyak ini sendirian?"

"Anu.. itu... gue lupa ngerjain tugas, sebenernya ini hukumannya sih hehe" jawab jeongwoo sambil nyengir.

Tidak terasa mereka berdua sudah sampai diruang guru. Setelah mengetuk pintu mereka masuk kedalam ruangan.

"Makasih ya bang, sorry jadi ngerepotin" kata jeongwoo.

"Yoi santai bro, gue juga makasih sama lo. Yaudah sana balik ke kelas" jawab jaehyuk sambil menepuk pundak jeongwoo.

"Gue duluan ya bang"

Jaehyuk mengangguk dan tersenyum. Jeongwoo segera meninggalkan ruang guru.




××××××××××××××××××××




Setelah berbincang sebentar diruang guru. Akhirnya jaehyuk pun pergi menuju kelas barunya diantar oleh guru tersebut yang merupakan wali kelasnya.

Jaehyuk berjalan mengekor dibelakang gurunya dan sampailah dikelas 12-2.

Setelah masuk kedalam kelas, sang guru menyuruh jaehyuk memperkenalkan dirinya.

"Hai, nama aku Yoon jaehyuk. Aku pindahan dari Yongin. Semoga kita cepat akrab dan mohon bantuannya"

Selama memperkenalkan dirinya, senyuman manis tidak pernah pudar dari bibir jaehyuk.

"Baik, sekarang kamu bisa duduk di kursi bagian belakang itu" ujar wali kelas tersebut dan jaehyuk mengangguk lalu membungkuk sedikit kearah guru tersebut sebelum akhirnya berjalan menuju bangkunya.

Dibelakang terdapat dua kursi kosong, jaehyuk terlihat bingung duduk dimana. Akhirnya ia memilih duduk di kursi kosong sebelah kirinya. Dan menyisakan satu tempat duduk kosong disamping jendela.

"Baik anak-anak, jangan ada yang berisik. Persiapkan untuk pelajaran selanjutnya"

"Baik bu" para siswa dan siswi kompak menjawab guru tersebut.

Lalu guru itupun pergi meninggalkan kelas. Setelahnya ada seorang siswa menghampiri tempat duduk jaehyuk.

"Hai, gue hyunsuk ketua kelas disini. Kalo ada apa-apa lo bisa tanya ke gue. Gausah sungkan" ucap siswa bernama hyunsuk tersebut.

"Ok hyunsuk. Salam kenal, dan makasih bantuannya" jawab jaehyuk.

Tak lama seorang guru memasuki ruang kelas. Yup kali ini kelas sejarah.

Saat semua siswa siswi konsentrasi mendengarkan audio yang diputar oleh sang guru, tiba-tiba pintu belakang kelas terbuka. Masuklah seorang siswi dengan santainya lalu duduk di kursi belakang dekat jendela.

Awalnya semua orang dikelas melihat kearah siswi itu, tetapi setelah melihat siapa yang datang mereka kembali fokus pada pelajaran seperti tidak terjadi apa-apa.

Begitupun sang guru yang terkesan membiarkan siswi yang datang terlambat tersebut. Sepertinya itu sudah menjadi hal biasa bagi mereka.

Siswi tersebut menaruh tasnya diatas meja, memasang airpods ditelinganya lalu menaruh kepalanya diatas meja menjadikan tasnya sebagai bantal dan menutup matanya.

Semua tingkah siswi itu dari masuk kedalam kelas diamati oleh jaehyuk yang duduk tepat disamping kanan siswi tersebut.

'Ini jam pelajaran kedua dan hampir jam istirahat tapi dia baru aja dateng?' batin jaehyuk yang terus memandangi siswi yang tertidur itu.

Tak terasa bel istirahat telah berbunyi. Jaehyuk sedari tadi menjadi tidak fokus pada pelajaran setelah siswi tersebut datang.

"Jae, kantin yok" ajak hyunsuk.

"Ayok lah"

Mereka berdua berjalan keluar kelas menuju kantin. Sesampainya dikantin jaehyuk dan hyunsuk berbaris untuk mengambil jatah makanan dan setelah itu mencari tempat duduk kosong.

"Emm hyunsuk gue mau nanya.." kata jaehyuk.

"Nanya apa?"

"Itu tadi.. cewe disebelah gue yang dateng telat"

"Oh itu udah biasa, biarin aja"

"Dia tiap hari telat kaya gitu?"

"Hampir tiap hari.

"Btw namanya siapa?"

"Ahn Hyejin"

Jaehyuk hanya membalas dengan anggukan kepala.

Setelah mendengar nama 'hyejin', jaehyuk jadi teringat sesuatu. Tetapi ia masih tidak yakin akan hal itu. Dan jaehyuk memilih untuk menghiraukannya.

Selanjutnya, mereka berdua melanjutkan makan sambil mengobrol santai.

Selesai makan hyunsuk mengajak jaehyuk berkeliling sekolah sambil menunggu bel masuk.






××××××××××××××××××××






Kini tiba saatnya untuk pulang sekolah. Hari pertama jadi siswa baru memang melelahkan untuk jaehyuk karena ia harus beradaptasi disana.

Untung saja ada hyunsuk sang ketua kelas baik hati yang selalu ada untuk membantunya.

"Lo anak baru ya" ucap seseorang saat jaehyuk sedang memasukkan bukunya kedalam tas.

Jaehyuk menoleh ke arah sumber suara dan itu adalah cewe yang telat tadi. Mata jaehyuk melihat name tag cewe itu bertuliskan Ahn Hyejin.

"Iya, ini hari pertama gue disini" jawab jaehyuk dengan senyuman khasnya.

"Tadi ada tugas kan? Kerjain punya gue sekalian"

Cewe itu melempar bukunya ke atas meja jaehyuk dan berjalan melewati jaehyuk meninggalkan ruangan kelas yang sudah sepi.

Jaehyuk hanya menatap punggung cewe itu lalu mengambil buku di atas mejanya dan membawanya pulang.






°°to be continued°°







jangan lupa tinggalkan jejak
vote juga ya
aku harap kalian suka
bye bye..

Crazy Love || Yoon Jaehyuk✓Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang