revandra sad past

7.4K 146 117
                                    

VOTE DAN KOMEN DULU SEBELUM MEMBACA YYA
.
.
.

awal kisah menyedihkan hidupku sudah dimulai sejak dulu,ketika aku berumur 7 tahun.suatu hari,ayah dan ibuku bertengkar didepanku,mereka berdua tidak memperdulikan aku yang saat itu masih kecil,dan melihat mereka melempar-lemparkan benda disekitar serta masing-masing berkata kasar.

Saat itu aku hanya bisa menangis,aku menangis sangat keras tetapi mereka bahkan tidak perduli. Wajahku terkena pecahan kaca yang dilemparkan ibuku,saat itu duniaku benar-benar runtuh saat ibu ku menghampiriku dan berkata

"revan maafin mama yaa mama harus pergi...mama sama papa sudah tidak bisa bersama lagi..jadi revan baik-baik sama papa"

mama pun meninggalkan ku pergi jauh entah itu kemana.

Papa memelukku erat, tangannya mengelus-elus rambutku beliau berkata

"kalau Revan sudah besar Revan akan mengerti nak "

aku hanya mengangguk dan mencoba memahami kejadian yang kulihat.
Menurutku mama dan papa ku berpisah,mereka tidak memikirkanku dan tidak sayang kepadaku,terutama mama.bagaimana bisa dia meninggalkan anaknya sendiri?aku berterima kasih kepada papa yang tidak ikut meninggalkanku juga.

Hingga akhirnya aku tinggal dengan kakek ku karena papa sangat sibuk dengan pekerjaannya dan takut meninggalkan aku sendirian di rumah,aku hancur,dunia ku benar-benar runtuh,aku hanya melamun dan membisu dengan tatapan kosong.

Sampai suatu saat seorang anak kecil datang kerumah kakek,kakek bilang dia adalah anak temannya papa yang juga sama sibuknya berkerja seperti papa.

Mungkin kakek sengaja membawanya untuk menghiburku,agar setidaknya aku bisa berinteraksi dan bahagia seperti dulu.

Tapi menurutku dia menyebalkan,dia banyak bicara dan selalu merepotkan ku bahkan dia memanggil ku kakak,padahal hanya beda beberapa bulan denganku.

Namanya Mellyavi Arabelle Leteshia. Namanya cantik! Sesuai namanya dia sangat cantik menurutku mirip princess! Dia memiliki mata sangat indah seperti bulan purnama dan berbinar-binar seakan seisi galaksi ada dimatanya, bibir nya yang tipis dan mungil,hidung nya yang mancung,gigi nya juga menggemaskan dia memiliki gingsul yang menurutku sangat cantik.

Tapi dia menyebalkan,dia selalu mengganggu dan mengikuti ku kemana-mana,mengajakku bicara padahal aku tidak menjawabnya,mengajakku bermain walau pada akhirnya dia bermain sendiri,aku hanya duduk sambil memandang keluar jendela,aku menunggu mama.siapa tahu mama akan kembali menjemput ku.

Hingga dia menghampiriku lalu ikut duduk disebelahku dan berkata

" kak nio jangan sedih aku tidak akan meninggalkan kakak dan akan selalu disamping kakak. Pokoknya aku janji "

Dia memanggil ku nio, baru pertama kali ada orang yang memberiku nama panggilan,orang itu adalah mely.

Dia mengeluarkan jari kelingkingnya aku pun menerima janjinya,mata nya sangat tulus dan berbinar-binar saat mengucapkan kalimat itu sehingga aku percaya padanya bahwa dia tidak akan meninggalkanku sama seperti mama.

"Hei ngomong-ngomong kenapa memanggil ku nio?" Tanya ku

"Nama kakak kan Revandra Aziel Arsenio, jadi aku memberi nama panggilan nio, hehe lucu kan kak?" Jawab nya dengan senyum cantik khasnya,entah kenapa malah membuatku berdebar.

Mely itu sangat baik,anaknya menyenangkan. Lama kelamaan aku menerima kehadirannya ,dia yang membuatku mulai banyak bicara dan banyak tertawa lagi itu semua karena dia.

CRAZY DEVIL FRIENDSHIP[M] ✔️Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang