1+°

121 9 27
                                    

Selamat Membaca! 💕



- Bab I

: "Btw, kamu kenapa suka banget
sama lagu itu?"

▪︎

Gak tahu, ya, Naya suka aja.

Naya pikir, punya satu kesukaan itu menyenangkan. Apalagi tanpa disengaja atau direncakan, lagu itu punya makna yang benar-benar berarti bagi dirinya sendiriㅡlebih tepatnya cocok.

Baik kalau begitu, mari kita lihat alasan kenapa Naya Putri Senjani sangat menyukai lagu Dandelions.

Emm.. karena Ruth B suaranya bagus. Oh, oh! karena lagu Dandelions itu enak banget!

Tapi barangkali, bukan itu jawaban sebenarnya. Karena dari dulu, Naya bukan tipe yang bisa suka gitu aja sama satu lagu. Dia harus bisa mencari titik keharmonisan dalam lagu itu, entah dari nada ataupun maknanya.

Dan pada detik yang gak pernah Naya sangka, dia akhirnya menemukan alasan paling konkrit. Itu ketika Naya berada di kelas dua belas tepatnya di hari kelulusan. Di situ adalah kali pertama dia benar-benar paham makna lagu favoritnya.

Iya, waktu dia ditolak Arjuna. Puas kalian ha?!

Tapi sebelum itu, Laras teman sebangku Naya juga pernah bilang kalau lagu Dandelions kesukaannya ternyata punya makna yang lumayan cukup dalam.

Katanya gini,

"Naya. Aku baru tau, loh."

"Paan?"

Oke, sikap cuek Naya itu sudah dari orok. Jadi, gak bisa hilang.

"Ternyata lagu Dandelions itu digambarkan sebagai pengharapan kepada seseorang yang pingin banget dimiliki tau. Dalem banget, ya? Aku kira maknanya gak sedalem itu."

Meskipun waktu itu Naya masih belum terlalu paham, tapi ulu hatinya tiba-tiba nyeri saat Laras bilang begitu. Alhasil, dia cuma diam saja tanpa menggubris perkataan Laras. Padahal dilihat dari ekor mata, Laras kelihatan ingin sekali direspon.

Dan Naya pikir setelah Laras kasih tahu dia tentang itu, dia gak akan tanya apapun lagi. Tapi gak disangka, lagi-lagi Laras membuat ulu hati Naya terasa sedikit nyeri saat satu pertanyaan lolos dari celah bibir.

"Btw, kamu kenapa suka banget sama lagu itu?"

Sampai kapanpun, Naya akan selalu ingat pertanyaan itu. Pertanyaan yang bahkan gak tahu harus dijawab apa sama Naya. Karena di saat itu, dia juga belum cukup paham alasan kenapa harus lagu Dandelions yang lebih dia suka.

Tapi beruntungnya, Laras itu tipe cewek yang akan mengiyakan apapun kalimat yang keluar dari mulut Naya. Mungkin untuk situasi tertentu, cewek itu pernah sedikit curiga kalau Naya bisa saja berbohong. Tapi Laras Maudi Kara selalu mengusir pikiran buruknya jika itu menyangkut Naya.

Karena katanya, semua ucapan Naya itu selalu masuk akal meski kadang suka melengceng. Dan Laras akan percaya itu karena dia juga gak suka cari keributan dengan beradu argumen. Intinya, sih, dia bakalan percaya aja kalau kalimat itu masuk akal.

✓Dandelions | by thereowTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang