🌻 Keberanian Baru dari Diriku

175 12 0
                                    

Lingkungan baru dan orang-orang baru. Itulah hal yang aku takutkan saat akan memulai sesuatu yang baru. Aku harus memulai kembali semuanya dari awal. Aku harus berkenalan dengan orang-orang baru dan beradaptasi dengan lingkungan baru. Aku tidak membenci tantangan untuk sesuatu yang baru, hanya saja terkadang aku merasa tidak ingin melakukannya.

Aku menghadapi situasi tersebut saat akan mulai memasuki sekolah menengah akhir. Tidak ada seseorang yang aku kenal. Aku harus memulai semuanya kembali dan menghadapinya seorang diri. Aku takut orang-orang akan kembali menutup mata kepadaku. Aku takut orang-orang akan kembali mengabaikanku.

Untuk pertama kalinya dalam hidup, aku membuat sebuah perubahan. Aku memberanikan diri untuk menatap orang lain. Kali ini, aku yang pertama kali menyapanya. Jantungku berdegup begitu kencang. Aku tidak mengira jika ternyata hal yang aku takutkan sebelumnya tidaklah seburuk itu. aku dapat melakukannya dengan baik. Bahkan orang-orang itu memberikan respon terbaik mereka kepadaku. Ia bahkan tersenyum dan menyambut hangat. Aku merasa lega saat itu.

Saat itu, aku merasa telahmempelajari sesuatu hal yang baru. Rasa takut yang lebih dulu muncul membuatpergerakan kita terhenti dan menjadi ragu. Namun, kita tidak akan pernah tahurencana tersebut akan berhasil atau tidak sebelum kita mencobanya. Kita hanyaperlu sedikit keberanian dalam diri untuk mencobanya, maka rasa takut itu akandapat dilawan. 

Aku (hampir) Menyerah ✔️ | ENDTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang