Happy reading 🌦️
🌦️🌦️🌦️🌦️🌦️
Kriet
"Huft...." Gadis itu menghampiri seorang cowok yang terduduk anteng dengan headset di telinganya. Setelah menendang pelan kakinya, tanpa meminta izin ia mendudukkan dirinya disamping cowok itu.
"Hari ini kenapa lo nggak masuk kelas lagi?" Tanya gadis itu lelah, Kenzura Alrescha. Sudah terhitung 3 bulan dirinya selalu berurusan dengan cowok itu.
"Bukan urusan lo" ketus si cowok membalas, Alkairo Alastar.
"Oke, emang bukan urusan gue. Tapi ini juga termasuk tanggung jawab gue sebagai OSIS, lo nggak capek dikejar-kejar OSIS apa?" Papar Zura mencoba bersabar, ia lelah berdebat.
Lama Zura menunggu, namun tak ada tanda-tanda cowok itu menjawab perkataannya. "Lo nggak mikirin perasaan orang tua lo? Mereka udah capek-capek nyekolahin lo, dan lo kerjaannya cuma bolos? Bukan cuma keluarga, orang-orang disekitar lo juga pasti khawatir" jedanya. "Hei? Kai? Lo punya masalah? Boleh kasih tau gue? Hm?"
"Terus?" Respon Alka dingin.
Zura diam memang tak ada gunanya bicara dengan lembut pada cowok itu. Raut wajahnya kembali mengeras, senyum lembut yang ia tampilkan pun sudah terganti dengan raut datar nan dingin tak ada lagi Zura lembut disini.
Sret
Zura meraih paksa kerah cowok itu agar melihat padanya. "Oke Alka, gue udah muak sama lo! Lo kenapa sih gini banget?! Anak lain juga nakal! Tapi mereka nggak kayak lo! Lo kalo ada apa-apa itu cerita! Jangan diem terus! Emang gue nggak bisa bantu, tapi setidaknya beban lo berkurang!!" Bentak Zura tepat didepan wajah cowok itu.
"KALO EMANG BISA SURUT KALO GUE NGOMONG SAMA ORANG LAIN GUE BAKAL LAKUIN ITU DARI DULU!! Masalahnya gak semudah itu Kenzura! LO TAU APA?! HAH?! KERJAAN LO AJA CUMA NGERUSUH HIDUP ORANG LAIN!!" Berang Alka tak sabar dengan gadis itu.
Zura menatap cowok didepannya dengan dingin. "Semua orang punya masalahnya sendiri, bahkan anak kecil yang selalu ketawa polos pun punya masalah. Gak ada didunia yang lahir tanpa punya masalah, tapi mereka masih menikmati hidup sampai sekarang." Jedanya melihat manik mata cowok didepannya.
"Kalo lo pingin bebas dari masalah, lo harus bisa menerima masalah lo itu. Jangan ngerasa paling tersakiti didunia, kalo lo belum pernah liat orangtua lo nangis didepan lo. Mereka masih berjuang buat lo, dan lo malah nyerah sama diri lo sendiri? Wow, Alka lo manusia paling sampah yang pernah gue kenal" Desis gadis itu menekankan setiap perkataan.
"Hei stupid boy, lo gak seharusnya nyerah sama diri lo sendiri. Orang-orang disekitar lo aja belum nyerah sama lo. Lantas kenapa malah lo yang nyerah duluan? Kalo lo terus kayak gini, lo benar-benar akan sendirian" cetus Zura berdiri dari posisinya, berbalik meninggalkan cowok itu.
Niatnya urung kala mendengar cowok itu kembali bersuara. "Apa bedanya dengan sekarang?"
Tanpa membalik posisinya, Zura membalas. "Gitu aja lo nggak tau? Bener-bener stupid boy" ujarnya melenggang meninggalkan Alka yang termenung.
"Menggelikan" gumam Alka menatap kosong punggung gadis itu yang semakin menjauh.
🌦️🌦️🌦️🌦️🌦️Biodata Kenzura Alrescha (menurut temennya) ;
Umur : gak tau
Gender : wanita (dari prediksi NASA, aslinya gak tau, gak pernah lihat kelaminnya)
Ttgl lahir : lahir dari rahim, tanggal yang dirahasiakan.
Anak ke : 1 dari 10, enaknya jadi anak ke berapa?
Hobi : ganggu ketenangan makhluk lain, naikin tensi orang lain, nafas, tidur, nyetrika hidup, makan, cosplay kungkang, ngitung jari
Ciri-ciri : waras (tampilannya, nggak tau dalemnya, belum pernah dibedah) cantik kayak winter aespa (ngakunya, nggak deng, emang mirip winter bedanya di pipinya ada tahi lalat), hidungnya satu tapi lubang hidungnya dua, mulutnya satu bibirnya dua, matanya dua, telinganya dua berfungsi dengan baik (tapi kalo dipanggil kadang suka nuli)
Biodata Alkairo Alastar (menurut temennya) ;
Umur : gak tau, bukan gue yang ngelahirin
Gender : laki-laki, udah ketauan sih
Ttgl lahir : bumi desa ganteng banget kecamatan tampan menggoda, tanggal yang sama dengan Alkairo lahir
Anak ke : hanya tuhan yang tau
Hobi : bikin mleyot para kaum hawa, melototin cewek, bolos kelas, ngelamun, nafas, tidur
Ciri-ciri : ganteng, ganteng, ganteng, tampan, berduit, mapan, mirip Jay Enhypen (kata cewek, kata cowok sih 'gantengan gue lah'), minus akhlak.
🌦️🌦️🌦️🌦️🌦️Maaf buat typonya🌦️
Ada sedikit perbaikan😓🌦️
Jangan lupa vote, komen dan follow!!🌦️
Yang follow dapet permen, tapi beli sendiri😚🌦️
TBC🌦️
Ditulis 20 Desember 2023, 19.52
KAMU SEDANG MEMBACA
Matahari Kala Hujan (On Going)
RandomAlkairo Alastar, cowok SMA yang penyendiri juga murid bermasalah. Namun dibalik itu, ia adalah seorang vokalis band 'Soul Fun'.Tak pernah terbayang dalam benak Alkairo seorang taman sekelasnya mengetahui identitasnya sebagai anggota band, apalagi it...