broom...brooom..broomm...tin..tinnn...tiinnn....,suara knalpot dan klakson menemani seorang gadis, membelah padatnya kemacetan, di pagi yang cukup cerah itu,
"buset macet bat sih...bakal telat nih bangsat....." gumam seorang gadis dengan motor aeroxnya, sembari meliuk-liuk di antara rapatnya barisan mobil.
ya. gadis itu bernama Reva Adelin Harland, atau kerap di sapa Adel, hari ini adalah hari pertamanya masuk kesekolah yang baru, setelah tiga tahun berkutat di bangku smp kini ia telah menginjak kelas X SMA ,
Sebuah sekolah swasta elit yang namanya sudah tenar seantero jakarta, ORION48 HIGH SCOOL.
setelah 30 menit bermacet macetan, akhirnya dia sampai juga di depan gerbang sekolah itu,
dia pun memelankan motornya sembari memandangi gerbang yang hampir tertutup, hanya menyisakan sedikit celah saja.adel pun turun dan mematikan mesin motornya, dengan langkah yang terburu buru dia menuntun motornya melewati celah sempit dari gerbang tersebut,
hendak menuju parkiran yang tak jauh dari situ, ( disini memang tidak boleh menyalakan motor ketika memasuki area sekolah, kalau mobil sih bebas )
baru beberapa langkah ia berjalan melewati gerbang tiba tiba ada sebuah teriakan yang membuat langkahnya terhenti,"WOOOYYY....LU YANG BARU MASUK" adel menoleh kearah sumber suara tersebut, ia melihat seorang siwi dengan almamater OSIS yang berdiri memandang kearahnya dan ada beberapa siswi yang berjejer baris di depan siswi itu,
"I..iya kaaak.." jawab adel
"CEPAT PARKIR MOTORLU TERUS SINI MENGHADAP GUA"
"Baik kaak" adel pun segera memarkirkan motornya kemudian berlari kearah siswi tadi, dan ikut berbaris di hadapan siswi tersebut.
" BAIKLAH DENGARKAN SEMUANYA.., KARENA KALIAN UDAH TELAT 10 MENIT, SEBAGAI HUKUMANYA KALIAN JALAN JONGKOK MEMUTARI KOLAM 10 X, CEPAAAATTT.... " ucap gadis ber almamater OSIS itu.
" Siaaap Laksanakan " sahut mereka kompak.
( jadi di area itu ada bundaran kolam bertingkat cukup besar dan beberapa air mancur yang menghiasi kolam itu )
mereka pun segera memulai hukuman mereka jalan jongkok mengelilingi kolam,
tak lama ada seorang siswi berlari kecil sambil menenteng beberapa dokumen mendatangi gadis ber almamaterOSIS yang sedang mengawasi mereka,
" Kak GITAAA... Kak GITAAA.... " ucapnya
" iya dek " jawab sang OSIS
" ini kak dukumenya " ujar siwi itu sembari menyerahkan dukumen ke kakak OSIS yang di panggilnya kak gita tadi
" Thanks dek, emm... ,lu lanjut awasin mereka ya sampe 10 putaran, gua urus dokumen ini dulu , tuh mereka udah putaran ke3, ntar kalau dah kelar suruh langsung ke kelas aja " ujar kak OSIS seraya melangkah pergi meninggalkan mereka dan siswi itu.
" Siap KAAAK...." ucap siswi itu kemudian membalikkan badanya untuk mengawasi mereka yang sedang menjalani hukuman,
adel pun mulai kesulitan melangkahkan kakinya dalam posisi jongkok, wajahnya mulai memerah, butiran peluh mulai bermunculan di dahinya, sesekali adel melirik ke gadis yang mengawasinya sedari tadi.
( jing lah... baru puran ke 6 udah berat aja nih kaki, masuk hari pertama dah sial aja setaaann...) batin adel sambil menyeret langkahnya yang berat itu.
" STOOP...STOOOP...STOOOP...Udah semuanya berdiri " ucap gadis yang sedari tadi mengawasi mereka, merekapun menuruti perintah itu, kemudian berdiri dari jongkoknya.
" udah sekarang kalian langsung ke kelas aja " ucap gadis itu
" hah.. serius kak? baru 6x nih.." adel pun bertanya dengan wajah ragu ragu
" Iya udah sana gua yang tanggung jawab " ucap gadis itu dengan tampang seriusnya untuk meyakinkan mereka
" yaudah makasih ya kaaak..., yuk gaes cabut sebelun dia berubah pikiran " ucap adel memberi komando pada siswi siswi tadi yang ternyata sudah adel kenal, merekapun mulai melangkah pergi menjauh,
adel pun menyempatkan menoleh kebelakang menatap gadis tadi yang juga sudah berlari meninggalkan tempat itu.
dalam perjalanan ke kelas
" lu kok bisa telat sih del? " olla membuka pertanyaa pada adel
( ya, anak anak tadi adalah olla oniel dan lulu, mereka adalah gengnya adel waktu smp )
" kena macet gua , gak expec jalan kesini bakal semacet itu " gumam adel
" lah lu kenapa telat juga niel? " adel bertanya pada temanya yang lain
" gara gara nih kampret ( sambil menunjuk olla ), gua kan bareng dia " jawab oniel dengan tampang ketusnya
" ah elah...gara gara jemput lu gua jadi telat " ucap olla yang tak terima dirinya di salahkan
( olla ini anaknya emang suka terlambat sejak smp gaes)
" bacoot lu lla... kita kan searah, lu kalo berangkat juga lewatnya depan rumah gua, gua juga dah bilang dari semalem kalau gua mau nebeng " sewot oniel yang juga tak terima di salahkan olla
" udah udah gausah ribut....lu kok telat juga Lu? " tanya adel ke lulu
" he..heee.... nyasar gua del " jawab lulu dengan muka cengar cengir
" ahh elaahhh...."
( Lulu ini emang buta map anaknya gaes )
Mereka pun kemudian berpisah menuju kelas masing masing,
dalam perjalanan menuju kelas itu olla masih berjalan di belakang mengikuti adel
" lu ngapain ngintilin gua sih lla? "
" ya mau kelas lah "
" kelas berapa emang lu? "
" X IPS 2 "
" lah.... samaan kita "
" iya kali "
" bosen bat gua sekelas sama lu lagi "
" yaudah pindah sekolah aja sonoo "
adel pun tak menjawab , mereka telah sampai depan pintu kelas.
TOOK... TOOK... TOOK....suara pintu yang di ketuk oleh adel,
terlihat sosok wanita yang begitu anggun yang sedang duduk di meja guru seraya menoleh ke arah pintu yang di ketuk oleh adel
" Iya.. " sahut wanita tadi
" Maff bu... kita telat " ucap adel kemudian
" Udah ayo masuk, dan cepat kalian duduk "ucap wanita itu kemudian kembali menunduk mengecek berkas yang ada di atas mejanya.
adel dan olla pun masuk ke dalam sembari melihat kanan kiri mencari bangku yang masih kosong,
pandangan mereka pun tertuju pada dua slot bangku kosong yang tersisa di ujung ruangan,
keduanya pun berlari dan segera menduduki tempat itu, adel duduk terlebih dahulu di samping tembok kemudian di susul olla di sebelahnya.
" keren kalian , hari pertama langsung telat " sebuah kalimat terlontar dengan suara yang tak asing bagi keduanya, mera pun dengan kompak menoleh ke arah suara itu,
" FLOORAAAA..."
Bersmabung.....
Oke munkin segitu dulu
Untuk eps pertama kali iniYang ada kritik dan saran silahkan
Sampaikan saja
Sampai jumpa di eps selanjutnya
KAMU SEDANG MEMBACA
Kontroversi Hati (FreDel)
Teen FictionDisclaimer 01. Cerita ini 100% fiksi. 02. Mohon maaf jika ada kesamaan nama tokoh, latar, typo, dll. 03. Semua foto diambil dari Twitter, Instagram, pin. 04. Bebas memberikan kritik/saran. Petualang seoarang anak remaja yang baru saja n...