hi, lapak love doesn't talk diganti lapak ini yaa ❤️ aku sebelumnya udah pernah bilang cerita ini bakal aku unpublish. dan cerita kai briva ini suatu saat juga, jadi sempetin buat baca yaaa ❤️
RAMEIIN DI KOMEN LAAAAA KANGEN AKUUUU❤️
Prolog.
Tok Tok Tok!
Gadis bersweater biru yang sedang menelungkupkan kepalanya di atas meja mulai menautkan alis. Kesadarannya dari tidur yang lelap belum terkumpul. Ia merasakan pegal di kedua lengan karena sudah menjadi tumpuan saat tidur. Tenggorokannya terasa sangat kering dan lidahnya pahit.
"Briv, bangun."
Briva pun membuka matanya, ia bangun dan menyender di kursi. Kepalanya mendongak kepada salah satu teman kampusnya yang baru saja membangunkan.
"Gila lo bisa-bisanya tidur di kelas Bu Uma, untung orangnya nggak sadar karena lo di belakang."
Briva melihat sekitar sambil nenguap, ternyata kelas sudah kosong. Dia tidak ingat kenapa sampai ketiduran, intinya beberapa waktu lalu matanya sangat mengantuk dan dia tidak bisa menerima materi dengan fokus.
"Duluan ya kalo gitu. Btw lo cuci muka deh, nanti ada kelas bareng gue lagi kan?" tanya Thea.
Briva menyelipkan helaian rambutnya di telinga, ia pun mengangguk tanpa bersuara.
Thea yang sudah hafal betapa pendiamnya Briva pun mengangguk memaklumi. "Gue tinggal nih, bye."
"Thanks," ucap Briva pelan.
"Key," Thea melambaikan tangan sambil melangkah keluar.
Briva menatap kepergian teman kelasnya tanpa ekspresi, ia kemudian menunduk memasukkan satu buku ke dalam tas sebelum beranjak dari kursi. Dengan langkah berat ia pergi keluar kelas, sekitar 25 menit lagi akan ke kelas lain itu mata kuliah selanjutnya. Briva harus berjalan ke gedung sebelah yang jaraknya cukup jauh.Makan.
Dia lapar.
Sambil berjalan Briva menunduk, melihat jam tangannya yang menunjukkan pukul 16 lebih 5 menit. Menerka apakah cukup waktunya bila dia pergi ke warung untuk makan tanpa nasi.
Cukup. Sepertinya.
Jalanan kampus tidak begitu ramai. Biasanya mahasiswa lebih senang ambil kelas siang atau malam sekalian. Pagi biasanya jarang karena Briva sendiri tidak suka bangun pagi jadi mengambil kelas sore yang sedikit peminatnya.
Jadi dia tak perlu banyak berinteraksi, tak perlu berkomunikasi, tak terlihat.
Ting!
KAMU SEDANG MEMBACA
Rendezvous ( AS 14 )
Romance"Why you never let me kiss you?" - Briva "It's not your job." - Kai 13 August 2024