Manusia Dan Sisinya

5 3 0
                                    

Rahasia hati,  siapa yang tahu?

Hati penuh dengan misteri, tak ada siapapun yang dapat menebak isi hati.

Begitu pula dengan perasaan.

Perasaan tak bisa ditebak, kapanpun bisa berubah.

Terkadang dongkol.

Terkadang kagum.

Terkadang sedih.


Perasaan dan hati itu rapuh.

Seperti kaca yang bisa pecah.

Kadang masalah dan cobaan datang silih berganti.

Membuat diri hanya bisa berpasrah dan tak mampu.

Tak mampu untuk berbuat apa-apa.


Entah kenapa, hati dan rasa ini ingin menangis.

Menangisi segalanya.

Menangisi tak berdayanya dalam hidup.

Menangisi diri, menangis dan terus menangis.


Mungkin, kita hanya perlu berterima kasih pada diri sendiri.

Atas perjuangan yang dilalui sendiri.

Atas perjuangan yang kita saksikan sendiri.


Mungkin, hadiah akan membantumu.

Sebuah pujian dan pelukan hangat mungkin membantu.

Membuatmu yakin bahwa kau tak sendiri lagi.

Membuatmu percaya, akan ketulusan pertolongan mereka.


Yang mungkin bagi mereka sepele,

ternyata sangat membantumu ketika kamu berjuang sendirian.


Berilah dirimu hadiah, lalu berterima kasihlah,

niscaya, jiwamu tak akan kesepian lagi.


Kamu Gapapa?Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang