LAGI MIKIRIN SIAPA KOK BELUM TIDUR? PART 16A

93 14 15
                                    

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Di part ini Oza dan Saras pergi ke Faunaland, yang bikin Bangse teringat sama superpower impian waktu kecil: bisa ngobrol sama binatang. Sure, Hollywood emang udah pernah bikin film dengan tema serupa(Dr. Dolittle). 

Tapi Bangse suwer pengen banget bisa julid sama binatang. Kebayang gitu gosip sama binatang. Dijamin nggak akan pernah kesepian (which issssss... jadi teringat sama skenario di kepala Bangse, julid sesh sama semut-semut yang pernah dari rumah tetangga, terus tahu deh masalah tetangga sebelah Bangse wkwkwkwk!) 

How about yours? What is your dream superpower?

Eniwei, sambil mikirin jawabannya, selamat membacaaaaa~


16A

THE BOOK IS ALWAYS BETTER THAN THE MOVIE.

FAUNALAND

"Setiap kali membahas tentang kebun binatang di Jakarta, orang-orang cenderung teringat Ragunan. Jadi seperti halnya Saras dan bisa jadi sebagian besar yang tinggal di kota ini, tak terlalu familier dengan Faunaland.

Faunaland adalah taman margasatwa yang dibuka tahun 2017 yang lalu. Terletak di Ancol, taman ini menawarkan pengalaman unik bagi pengunjung untuk menjumpai beragam hewan, termasuk spesies langka dan terancam punah, sambil juga menyediakan berbagai pilihan wahana dan hiburan yang mendebarkan. Faunaland adalah tempat yang sempurna untuk menghabiskan hari bersama teman dan keluarga, terutama bagi pecinta hewan dan thrill-seekers."


"That sounds very suspicious," komentar Oza tentang paragraf awal artikel yang ditemukan Saras di blog seseorang. Dia membacanya setiap kali mobilnya berhenti di lampu merah. "Ketimbang reviu, aku kok berasa kayak lagi baca press release yang dikeluarin langsung sama Faunaland."

Saras membaca cepat beberapa paragraf selanjutnya, kemudian menghela napas panjang. "Agree. Totally suspicious."

"Tapi itu nggak bikin kita jadi urung pergi ke sana kan?"

"Of course not. Cuman ya, gue juga nggak naruh ekspektasi terlalu besar sama tempat ini. Biar nanti nggak kecewa."

"Setuju," kata cowok itu sambil manggut-manggut.

Kira-kira empat puluh lima menit kemudian, mereka akhirnya sampai di tempat tujuan. Pintu masuknya persis seperti di foto blog: gapura dengan tulisan FAUNALAND besar-besar di atasnya. Saras bergidik ngeri sampai mundur dua langkah ketika melihat ular besar tampak sedang bergelung di atas kepalanya, tapi kemudian menyadari kalau itu bukan hewan beneran.

"Kaget gue," katanya, mengelus-elus dadanya sendiri sambil tertawa kecil.

"Tenang aja, kalo ternyata memang ular beneran, aku akan pastiin kamu nggak akan kenapa-napa."

LAGI MIKIRIN SIAPA KOK BELUM TIDUR?Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang