Dalam sekejap mata, sudah menjadi hari kedua dari semester baru.
Ketika istirahat makan siang, Jaemin pergi untuk memeriksa Renjun, tapi dia menemukan anak itu duduk sendirian di ruang kelas.
Jaemin tidak punya pilihan selain mengajaknya ke kantin untuk memesan makanan, tapi mereka malah menjadi pusat perhatian.
Renjun sangat pemilih, karena itu dia membuang semua makanan yang tidak disukai ke piring Jaemin. Gara-gara itu, lebih banyak lagi rumor aneh yang menyebar. Sangat sulit untuk makan dengan tenang.
Dan ada beberapa orang yang menambahkan minyak ke api tersebut.
"Eh, bukankah mereka berdua dari Dream?"
"Bodoh! Jangan lihat langsung ke mata mereka!"
"Ini pertama kalinya aku melihat mereka. Wah, hebat, mereka benar-benar bergerak. Dan mereka sedang makan."
"Ah! Sial! Jika kita tidak menjauh dari mereka, kita juga akan terinfeksi Virus Dream!"
Dengan begitu, mereka diperlakukan seperti monster. Dan itu membuat Jaemin tidak nyaman.
Tadinya Jaemin berpikir 'ayo bawa Renjun ke warung pinggir jalan', tetapi hanya memikirkan anak itu makan di warung makan membuatnya menyerah bahkan sebelum mencobanya.
Jadi selama sisa waktu makan siang, hal itu menjadi pertimbangan yang menyedihkah di mana Jaemin memastikan apa yang Renjun ingin makan, dan akhirnya memutuskan membuat bekal di pagi harinya.
Jaemin benar-benar tidak menikmati memasak, jadi sudah jelas dia tidak terampil dengan hal ini. Di Dream, ada Jeno yang perfeksionis, dan Haechan, yang bagus hampir dalam semua hal, juga cukup terampil dengan hal ini. Bahkan Mark tahu lebih banyak masakan ketimbang Jaemin. Jika seseorang memposisikan ranking Jaemin dalam hal kemampuan memasak di Dream, itu akan lebih cepat untuk mulai menghitungnya dari bawah.
Sekarang sudah akhir April. Setelah memasuki minggu keempat, Jaemin dapat menyiapkan bekal lebih cepat dari yang dia bayangkan, mungkin karena telah terbiasa dengan membuat masakan.
Kemarin, ketika Jaemin selesai menyiapkan bekal, sudah sampai pukul setengah delapan, waktunya untuk membangunkan Renjun. Akan tetapi, hari ini masih ada banyak waktu untuk bersiap-siap. Jaemin tiba-tiba memikirkan sesuatu dan mengulurkan tangannya ke laptop. Mengetik 'Huang Renjun' sebagai kata kuncinya.
"Apa, apa? Apa kau sedang menonton porno?" Haechan mendekatkan wajahnya ke layar.
"Aku tidak ada energi sebanyak itu di dini hari."
Pencarian internet dengan segera memunculkan hasil pencarian. Ada seratus ribu halaman. Hampir semuanya dalam bahasa Inggris.
Jaemin meng-klik di website yang pertama.
Itu adalah website resmi museum seni luar negeri. Jeno dengan penasaran mendekat ke layar juga, meninggalkan Mark yang sedang minum kopi sebagai satu-satunya yang ada di ruang makan.
"Ini dalam bahasa Inggris, jadi aku tidak benar-benar bisa membacanya"
Setelah mesin pencarian di situs tersebut menampilkan hasil yang berkaitan dengan nama Renjun, layar menjadi cerah secara tiba-tiba. Itu adalah sebuah website dengan desain sederhana. Menampilkan satu-satunya lukisan di dinding Museum Seni.
Begitu Jaemin melihatnya, seluruh bulu kuduknya berdiri. Seakan-akan semua syarafnya ingin terbang keluar dari tubuhnya.
Haechan memberi pujian yang bukan berupa kata-kata atau kalimat dan Jeno menelan air liurnya.
Kesadaran Jaemin tertarik ke layar kecil itu. Dia terpikat oleh lukisan tersebut, yang bertema abstrak dan simbolis. Bahkan tidak ada cara untuk menggambarkannya dengan kata-kata. Jaemin dapat merasakan sinar yang mengalir lembut, mendengar nyanyian samar angin, bahkan melihat gerak lembut udara. Lukisan itu begitu nyata dalam keindahannya.
KAMU SEDANG MEMBACA
DAYDREAMS - JAEMREN
RomanceAsrama Dream adalah tempat di mana keanehan dan bakat bertemu. Dikenal sebagai asrama eksklusif untuk murid-murid yang bermasalah. Na Jaemin, seorang siswa SMA Neo High yang baru saja dikeluarkan dari asrama reguler karena melanggar aturan, terpaksa...