Satu - Prolog

84 5 0
                                    

Percaya gak kalau ternyata seorang mantan pencuri itu bisa jadi orang yang pinter ngaji, rajin shalat, sopan dan bahkan jadi ketua OSIS yang sangat disegani dan dihormati oleh semua orang? Percaya gak percaya?
"Tapi, aku emang satu-satunya orang di dunia ini, yang bisa ngelakuin hal amazing kayak gitu!" Ungkap Raka dengan amat teramat pe-de nya.
Tapi, sepertinya emang cuma Raka sih yang "mungkin" bisa ngebuktiin hal macem gitu.
Saat Raka masih kecil, dia adalah seorang pencuri cilik nan licik. Tau kan pencuri itu apaan? Hal yang Raka lakuin sebagai pencuri tentu saja mencuri uang. Apalagi yang Raka curi adalah uang kedua orang tuanya. Beda emang sama pencuri yang bakal kalian kira.
Raka emang gak ahli nyuri duit orang lain. Tapi, kalo urusan uang milik ortunya, si kecil Raka bisa nyuri uang sampe ratuasan bahkan jutaan rupiah. Kebayangkan kalo anak SD udah pegang duit segede itu, bisa buat traktir temen satu sekolah tuh.
Tapi, ada satu hal yang membuat Raka bisa berubah dan begitu mencintai agamanya saat ini, yaitu hal yang paling tidak ingin dia ingat. Kakak perempuannya.
Kakaknya yang selalu cerewet dan selalu bertengkar dengan Raka.
Raka benar-benar rindu dengan semua hal itu. Tapi, percuma. Toh orang yang dulu selalu Raka sumpah-sumpahin agar cepat mati itu kini benar-benar telah tiada lagi untuk meladeni Raka bertengkar.
Dan kerinduan yang sangat dalam itu pun, telah membuat perubahan yang amat sangat besar dalam diri Raka.
Raka bahkan telah berjanji dalam hidupnya untuk mencoba membantu semua orang disekitarnya untuk berubah ke arah yang lebih baik lagi. Dan kini Raka akan membuktikannya dengan sangat sungguh-sungguh di dalam cerita ini.

RakaTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang