At Seoul High school
Sekolah yang megah nan mewah ini sangat di sukai banyak siswa, banyak siswa yang menginginkan bisa masuk ke sekolah ini. Luas dan bersih itulah kesan pertama saat kita memasuki gerbang sekolahnya.
Di salah satu kelas di seoul high school sedang membicarakan guru pengganti yang akan menggantikan Cho saem yang mengajar Matematika,yang dianggap pelajaran yang paling Dibenci oleh seluruh kelas Seoul High School.
“ku dengar Cho Saem akan pindah”
“semoga saja gurunya lebih baik”
Begitulah pembicaraann yang terdengar oleh sebagian orang yang berada di XII A yang sedang membicarakan Saemnya yang akan pindah.Su In POV
Apa yang barusan aku dengar ?? Cho saem pindah ?? itu adalah kabar baik untukku. Tapi apakah guru penggantinya akan lebih baik ? Molla !! ku kembali menutup wajahku dan menenggelamkan di atas meja.
“Yak !! Su In-ah !! Ireona !!” baru saja aku ingin tidur, sudah diganggu. Mau tak mau aku harus menegakkan kembali wajahku
“Wae ??” balasku malas
“apa kau sudah dengar gosip tentang Cho Saem ??”tanyanya antusias. Tumben sekali temanku ini.
“Ne, waeyo ??” “Kau tahu, aku baru saja dari kantor, dan kau tahu ???” jika sudah seperti ini. Dia pasti melihat pangeran tampan.
“Mwo ??”balasku malas
“Kya ~~ dia itu ganteng, wajahnya imut, sepertinya dia masih muda dan apa kau tahu dia yang akan menggantikan Cho Saem” aku masih mencerna semua perkataannya. jika seperti itu akan lebih baik, tapi kita tak tahu apakah dia baik atau lebih mengerikan dari pada Cho Saem
Teng Teng Teng
Bunyi bel masuk, Jae Rin yang tadinya ingin bercerita terpaksa duduk di bangku belakang dengan wajah muramnya.
“Annyeong Haseyo” sapa orang tersebut yang baru saja memasuki ruang kelas. Jujur pertama melihatnya, yang dikatakan oleh Jae Rin itu benar. Tampan, seperti malaikat. Aku menoleh ke arah samping dan bisa kau lihat, Jae Rin sudah overdosis dengan tampang memujanya. Well, memang benar dia tampan, tapi dia jangan memasang tampang berlebihan seperti itukan.aku kembali mendengarkan orang tersebut.
“Annyeong haseyo joneun Xi Luhan imida. Aku akan menggantikan Cho seonsaengnim sementara disini karna Beliau sedang berobat ke Cina. Kalian bisa memanggilku Luhan saem. Arraseo ??”
“Ne “ balas seluruh siswa semangat, siapa yang tak semangat jika orangnya setampan dirinya mengajar.
“baiklah, sekarang buka halaman 179”
Luhan Saem tidaklah terlalu buruk, dari pada Cho Saem. Luhan Saem sedang menjelaskan tentang operasi aljabar. Dari semua yang aku dengar dan lihat,Tak ada satupun yang aku mengerti. Jadi Kualihkan pandanganku ke luar jendela, ah pas sekali Hyungwoon Sunbae sedang olahraga.
**
Luhan POV
Hari ini aku mulai mengajar anak kelas XII di Seoul High School. Karena Cho Kyuhyun sahabat baikku tengah sakit dan berobat di Cina, jadi ia menyuruhku untuk membantunya. Sejak pertama aku masuk pandangan orang terhadapku saat pertama kali pasti sama, yaitu terpesona. Seluruh Siswa menatapku dengan kagum. Wah ~ benarkah aku setampan itu.
“baiklah, sekarang buka halaman 179” ucapku. Aku pun mulai menjelaskan teori Aljabar kepada mereka semua. Tak perlu waktu lama untuk mejelaskan semua itu.
“dan itulah cara untuk mendapatkan hasilnya”
aku pun mengakhiri penjelasan. Mataku melihat seorang siswa, dia tidak memperhatikanmu tapi melihat keluar jendela, akupun mengikuti arah pandangannya dan melihat sekelompok namja sedang berolahraga. Jadi dari tadi ia tak mendengarkan penjelasanku. Aku melihat nametagnya Kim Su In

KAMU SEDANG MEMBACA
My Teacher is My Husband
FanfictionNasib gadis kecil yang baru saja berumur 17 tahun yang harus menikah dengan guru Matematika barunya. Semua ini adalah wasiat yang ditinggalkan oleh ibunya sebelum ia meninggal. Awalnya Su In hanya biasa saja dengan kehidupannya, tapi orang dari mas...