Fara tidak pernah membayangkan dirinya akan berpacaran dengan rekan kerjanya sendiri. Apalagi jabatan kekasihnya adalah pemilik perusahaan.
Dalam benaknya selama ini, suatu hari dia akan menemukan seseorang yang berasal dari kalangannya. Yang sederhana, dan jelas bukan rekan kerja. Tapi rupanya realita tidak sesuai rencana, Fara tanpa sadar mengiyakan ajakan pacaran dari Dimitri.
Kalau sampai Ghea, Nino, Rendi, dan Dheka tau, bisa habis Fara dibully oleh mereka. Bisa-bisa Fara dikatain 'malu-malu kucing', malu-malu tapi diembat juga. Yaowoh bagaimana Fara harus menghadapi mereka besok?
Banyak-banyakin doa ajah Fa!
Sedangkan di sisi lain, dalam perjalanan pulang, Dimitri tidak bisa berhenti tersenyum. Diingat-ingatnya wajah cengo Fara sewaktu dirinya mengajak pacaran.
Kalau perempuan lain akan berteriak girang ketika Dimitri mengencani mereka, Fara adalah perempuan sebaliknya. Berusaha mencari jalan keluar agar bisa ngacir sejauh mungkin dari Dimitri. Jangan sampai kelihatan Dimitri barang sehelai rambut.
Sudah lama rasanya Dimitri tidak sebahagia ini, sejak pembatalan pernikahannya dengan Celia, beberapa tahun silam. Hari-harinya diisi dengan bekerja dan gonta-ganti pasangan.
Namun setelah bertemu dengan Fara, sedikit banyak harga diri Dimitri tersentil, bagaimana tidak, Fara jelas-jelas kekeuh menjaga jarak dengannya. Fara bukan seperti perempuan pada umumnya. Fara itu lucu, menggemaskan, dan meledak-ledak.
Semua sikap itulah yang membuat Dimitri menyukainya. Jujur dan apa adanya.
Dimitri meraih ponselnya, mencari kontak Fara, dan menelponnya.
"Halo.." suara kantuk Fara terdengar di seberang sana.
"Kamu sudah mau tidur ya, sayang?"
"Hmmm.. Iya. Dan bapak ganggu tau nggak."
Dimitri terkikik geli sambil membayangkan wajah Fara yang sedang kesal.
"Maaf sayang, habisnya aku kangen. Kamu kenapa manggilnya bapak lagi sih. Aku ini pacar kamu, bukan bapak kamu."
"Opps!"
"Yauda kamu tidur lagi deh. Aku juga baru sampai, mau langsung tidur. Jangan lupa mimpiin aku ya."
"Dim.."
"Ya sayang?"
"Aku tadi udah mimpiin Song Jong Ki dan kamu merusak semuanya."
"Siapa lagi itu Song.. Song apa? Song mie?"
"Song Jong Ki. Udah ya aku mau tidur. See you DimDim."
"Halo Fara.. Fa.."
Tututututtt.. Telepon terputus.
Ingatkan Dimitri tentang satu hal, Fara itu pacar yang ngeselin di hari pertama mereka jadian.
*****
Fara terkejut mendapati Dimitri - kekasih barunya sudah duduk manis di ruang keluarga. Dimitri duduk ditemani oleh mama dan papa Fara serta kakaknya, Braga.
Braga memang memiliki usaha sendiri yang dia buka bersama dua sahabat karibnya saat kuliah dulu. Mereka menjalankan bisnis kedai kopi yang cukup ramai di daerah Surabaya Barat. Jadi jam kerja Braga sangat santai. Braga bisa datang jam berapapun yang dia mau.
KAMU SEDANG MEMBACA
Oh My Boss
Storie d'amoreFaradiba Sherananda terkejut saat mendapati dirinya terbangun di kasur bossnya Dimitri Gandhi Rajiman dengan tubuh lelaki itu memeluk dirinya erat dari belakang. Dan tolong dicatat Dimitri adalah pemilik Raji Grup tempat Fara mengais rejeki. Apa yan...