siapa aku?

240 14 8
                                    

"Assalamu'alaikum" aku mengetuk pintu rumah

"wa'alaikumussalam" jawaban ibu dibalik sana

"Aisy... Salma.. Aisyah mana?" selalu saja begini, jika aku mengetuk pintu ibu selalu berharap Aisyah yang datang bukan aku.

Aisyah adalah adik ku, kami hanya berbeda satu tahun saja, sejak kecil Aisyah selalu di utamakan oleh ibu..

"Ga tau bu, Salma sendiri, tadi di sekolahpun Salma tidak melihat Aisyah"

"bagaimana bisa kamu tidak melihat Aisyah, kalian satu sekolah dan kelasnya berdampingan kan? Tanya ibu dengan cemas namun tak melihat ke arahku, melainkan ke sudut jalan

"maaf bu, tapi Salma bener-bener ga tau Aisyah dimana" ucapku sambil mencium tangan dan segera masuk

Sekarang pukul 5 sore, ga biasanya Aisyah pulang terlambat. Tapi hampir setiap hari aku pulang terlambat, ibu tidak pernah mengkhawatirkanku.

"Salma, salma" suara ibu dengan nada sedikit teriak terdengar ke kamarku.

"iyaa bu???" jawabku langsung menghampiri ibu

"cepat cari Aisyah, ibu ga mau ada apa-apa terjadi sama dia" permintaan ibu membuat ku sesak, aku tidak pernah sampai dicemaskan seperti ini.

"Assalamu'alaikum" suara Aisyah diluar sana
"wa'alaikumussalam Aisyah anak ibu, kemana aja kamu nak? kenapa pulang terlambat?" ibu menyambar salam Aisyah, langsung memeluk dan mengusap usap kepala Aisyah

"maaf bu, Aisyah ada kegiatan OSIS tadi, hp Aisyah mati bu" Aisyah mencium lembut tangan ibu

Hatiku menangis, jiwa ku teriris, batin ku terluka perih, Ayah, aku ini siapa? Kenapa aku ga pernah merasakan seperti yang Aisyah alami "batin ku bertanya-tanya"

Aku segera mundur menjauh dari ibu dan Aisyah

"nak?" ayah menepuk pundakku

"ayahh..." aku memeluk ayah, merintih seperti orang kesakitan

"ayah, Salma emang tidak sebaik Aisyah, tapi kenapa ibu tidak pernah sayang sama Salma?" tanya ku sambil menatap ayah dengan penuh harap.

"Jangan berbicara seperti itu nak, ibu sayang sama Salma ko, mungkin emang ibu kamu lagi lelah dan khawatir karna adikmu belum pulang" ayah mencoba meyakinkanku

"tapi yah, Salma juga setiap hari pulang terlambat, tapi ga pernah ibu cariin,ga pernah ibu khawatirin, Salma ini siapa yah? Salma merasa orang asing dirumah ini, Hati Salma sakit yah melihat ibu mengabaikan Salma, 16 tahun Salma tahan sakit hati Salma, Salma berusaha buat selalu nurut sama ibu, tapi apa yah?? Ibu ga pernah anggap Salma ada" aku nangis menjadi-jadi

"Sudah nak sudah" ayah menangis aku tau itu, tapi beliau menutupi nya dariku
"masih ada ayah yang sangat menyayangimu, kamu putri yang Allah titipkan untuk ayah, ayah akan selalu menjaga kamu" ayah memelukku erat aku tak ingin lepas dari nya..

Cinta Dibalik Tirai Rumah AllahTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang