Satu

1.4K 42 8
                                    

5 Bulan lagi gue di sekolah menengah pertama ini, gue harus buktikan sama mama bahwa di hari ini, mulai detik ini gue gak akan pernah dipanggil oleh guru BK lagi. Batin Rain.

Teeeettttt

Bel masuk sekolah berbunyi.

Gadis yang dijuluki BadGirl oleh teman temannya itu datang kesekolah tepat waktu. Tidak seperti biasa, yang selalu terlambat dan dihukum membersihkan sampah dilapangan. Meski terkadang dia diam-diam kabur dan tidak menjalankan hukuman yang di beri guru BK.

"Kamu lagi kamu lagi yang terlambat Rain... Kamu gak bisa satu hari saja tidak terlambat?"

Seperti itulah kalimat dari guru BK yang disampaikan pada Rain ketika ia terlambat. Sudah terlalu banyak namanya tercatat di buku BK. SERING. Bahkan SETIAP HARI.

Tapi hari ini, dia mulai menunjukkan sedikit, hmm...seperempat perubahannya. Yaitu, datang tepat waktu.

Rain sampai disekolah dengan rapi, wangi dan cantik, sehingga mata para lelaki tak henti memandangi wajah manisnya. Selain terkenal karena kenakalan dan kejahilannya, Rain juga terkenal karena memiliki paras yang cantik.

Rain memang BadGirl. Tapi, dia bukan seorang BadGirl berandalan yang tidak tahu penampilan, udah bandal, jelek, jorok. Bukan. Rain selalu rapi, wangi, bersih. Bahkan dia selalu jadi juara pertama dikelas.

Nama panjangnya adalah Rain Anggraini. Dia biasa dipanggil Rain oleh teman-teman sekelasnya.

Seperti biasa, kelakuan Rain yg terkenal jahil sering membuat teman-teman sekelasnya merasa kesal. Dia pernah menipu mereka dengan cara menyuruh mereka mengerjakan soal yang dikasih oleh guru yang tidak masuk ke kelas, padahal guru tersebut tidak mengasih tugas apapun. Kalau menurut Rain sih niat nya baik. Supaya mereka tambah rajin. Mereka sudah sering dibohongi oleh Rain, tapi bodohnya mereka, mereka selalu saja percaya sama gadis itu, karna dia adalah seorang ketua kelas. Bukan hanya itu saja yang biasa Rain lakukan. Masih banyak lagi. Salah satunya, mencoret-coret buku teman sekelasnya yang isinya surat cinta dari orang yang dia sukai saat ini dan biasa isinya Rain tulis untuk menyuruh temannya mendatangi orang yang dia sukai didepan teman-temannya.

"Jumpai aku didepan kelas ya, aku akan sampaikan perasaanku. Dari aku lelaki yang kau sukai

-Rio Pratama"

Kira-kira seperti itu isi surat yang dibuat oleh Rain untuk mengerjai teman sekelasnya.


Dia juga sering membuat kaget guru yang latah. Kalau menceritakan semua kenakalan yang sudah ia lakukan, mungkin sudah bisa menjadi satu novel .

Tapi, hari ini Rain akan membuktikan sama mamanya bahwa dia gak akan masuk BK lagi.

"Karna sebandal bandalnya gue , gue juga punya cita cita yang tinggi."

Itulah prinsip Rain. Walaupun bandal dia tetap berprestasi.

Setelah kejadian itu, Rain berdiri didepan kelas untuk meminta maaf kepada teman-temannya.
Teman-teman sekelas melihatnya pada bingung dan heran.

"Gak salah lu rain? tumben tumbenan lu mintak maaf, biasa juga tunggu lu dibawak sama guru BK baru mau minta maaf, lu gak lagi sakit kan? lu gak abis kejedot kan atau lu lupa ingatan ya?" teman yang duduk dibelakang Rain bertanya heran. Dan itu membuat mereka tertawa.

Sedangkan Rain hanya tersenyum miring lalu kembali ketempat duduknya.

****

Jam sudah menunjukkan pukul 17.00. Itu artinya aktifitas belajar hari ini selesai. Dan kita boleh pulang kerumah masing-masing. Biasanya sebelum keluar kelas, Rain memilih bertahan duduk dikursi dan menyandung kaki teman-teman yang berjalan melewati tempat duduk Rain hingga terjatuh. Tapi, untuk sekarang Rain memilih tidak melakukan itu lagi. Karena, Rain tidak mau kena masalah dulu. Rain pun membiarkan mereka lewat tanpa menjaili dan merusuhin siapapun yang lewat. Teman-teman semakin heran dengan sikap Rain. What happened? . Apa yang terjadi dengan Rain? Tapi Rain tidak memperdulikan apa yang dipikirkan teman-temannya tentang sikapnya.

Rain memilih berjalan keluar kelas dan menunggu angkot di depan gerbang sekolah.

****

Semoga suka ya

Jangan lupa vomment nya

Terimakasih

Oiya, jangan kira badgirl nya itu gue, karna nama belakangnya "Anggraini" 😂😂

Maaf kalau pendek. Masih pemula. Jangan lupa vote ya biar semangat nulisnya.

Bad GirlTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang