01. Alyssa Fylaurendya

2K 87 5
                                    

"Apa Nenek baik-baik aja?"tanya seorang gadis pada nenek yang terjatuh dipinggir jalan.

"Iya, Nenek gak papa kok."

"Ayo, Nek, biar aku bantu, Nenek mau kemana emangnya?"

"Nenek mau nyebrang jalan, tapi gak liat-liat terus kesandung batu itu."jawab sang nenek tua seraya menunjuk batu yang tak jauh dari tempat nenek itu terjatuh.

Alyssa Fylaurendya atau kerap dipanggil Ify, dialah gadis yang dengan baik hatinya membantu sang nenek tua tersebut untuk berdiri, dan mengantarkan menyebrang jalan.

"Makasih udah mau bantuin Nenek sampai sini ya, Cuk. Nenek punya sesuatu buat kamu, ini kamu terima ya sebagai balas budi, Nenek ke kamu."sang nenek mengulurkan sebuah buku tua yang diambilnya dari dalam karung goni yang dibawanya tersebut pada Ify.

"Gak usah, Nek. Aku bantuin, Nenek tulus."ucap Ify pada sang nenek seraya tersenyum tulus.

"Gak papa, kamu ambil ya! Nenek gak mau ditolak."senyum sang nenek seolah meyakinkan Ify untuk mengambilnya.

Akhirnya, Ify mengambil buku pemberian nenek tua itu. Dan sang nenek langsung beranjak pergi dengan senyum misterius yang tercetak dibibirnya setelah Ify menyucapkan terima kasih.

Alyssa Fylaurendya, seorang gadis berusia 22 tahun. Sebatang kara yang tinggal di kota besar Jakarta. Bekerja sebagai pelayan disebuah restoran untuk memenuhi kebutuhannya sehari-hari. Dikarenakan kedua orang tuanya yang meninggal karena tertabrak mobil truk 3 tahun yang lalu. Semenjak itulah, Ify harus harus bekerja keras demi hidupnya sendiri.

✴✴✴✴✴

Ify langsung pulang ke rumah sederhananya. Setelah mandi, ia pun langsung merebahkan dirinya diatas kasur, meregangkan otot-otot yang terasa kaku karena seharian kerja.

"Ah... Iya, buku yang dikasih Nenek itu belum aku lihat." Ify langsung berdiri dan mengambil tas yang didalamnya terdapat buku pemberian sang nenek tua tadi.

"Lebih baik buku ini aku bersihkan dulu kovernya, mungkin akan terlihat lebih baik." Ify beranjak mengambil elap tangan dan sedikit memberinya air. Dan mulai membersihkan kover buku tua yang kotor tersebut.

"Wah... ternyata setelah bersih buku ini jadi begitu cantik. Secret Book judulnya cukup menarik, kira-kira buku ini berisi tentang apa ya?"

Karena penarasan Ify pun membuka buku tersebut dan mulai membacanya. Yang ternyata berisi tentang kisah sebuah kerajaan dan memiliki dua orang pangeran yang sangat tampan.
Rasa lelahnya seolah hilang dengan sendirinya, setelah dia membaca isi buku tersebut yang menurutnya sangat menarik. Hingga jam nenunjukkan pukup 2 pagi, Ify baru merasakan kantuk yang amat sangat. Sampai dia tertidur diatas buku tua yang masik terbukan tersebut.

✴✴✴✴✴

Ify terbangun dari tidur nyenyaknya, saat dia merasakan dingin yang menusuk hingga tulang. Dia mencoba mengerjabkan matanya beberap kali, saat sinar matahari yang menyilaukan menerpa matanya.

"Aku ada di mana? Kenapa aku bisa didalam hutan? Siapa yang membawa ku ketempat ini?"tanya Ify pada dirinya sendiri, saat dia benar-benar membuka mata dan terkejut saat mengetahui di mana dia bangun dari tidurnya.

Ify melihat sekeliling tempatnya kini berdiri. Sepi, tak ada siapa-siapa, yang ada hanya buku yang masih berasa di atas tanah. Ify mengambil buku tersebut dan memeluknya. Sekarang dia bingung, bagaimana caranya dia bisa pulang kerumahnya dan bekerja.

Secret Book{✔}Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang