"Terserah" alex yang malas meladeni Jeslyn, ia berjalan meninggalkan Jeslyn
"Eh alex tunggu aku.." teriak Jeslyn sambil berlari menyusul alex.
Di dalam mobil Jeslyn masih menggerutu tidak jelas. Namun tidak di hiraukan alex.
Sesampai di rumah alexpun segera menggambil belanjaan dan meninggalkan Jeslyn.
Jeslyn malas mengikuti alex, ia inggin mengerjai alex. Ia akan pergi ke rumah Rara dan menginap disana, ia ingin melihat apakah alex mencarinya atau tidak.
Jeslyn memberhentikan taxi.
"Ke apartment cahaya" bicara Jeslyn kepada supir
"Baik nona"
Sesampainya di depan pintu apartment Rara, ia langsung menekan tombol kata sandi.
Ya Jeslyn tahu kata sandinya, karena mereka bersahabat.
"RARAAAAAA" teriak Jeslyn
"Jeslyn tak usah berteriak, aku bisa mendengarmu." Oceh Rara yg keluar dari dapur
"Ra, aku ingin menginap disini bolehkan"
"Bahkan biasanya kau tak pernah meminta izin ku, ada apa hmm? Bukannya kau bersama boss kita"
"Ya.. tapi aku membencinya, aku ingin mengerjainya. Jika ia membutuhkan ku maka ia akan mencariku."
"Kenapa kamu begitu kesal dengannya?"
"Kamu tau aku tadi di tinggalnya, dia pergi begitu saja. Dan sekarang aku balas dendam"
"Hmmm, iya dah Jes, terserah kamu"
"Ra kamu masak apa aku lapar"
"Tuh tadi aku masak iga bakar.."
"Kamu tau bener kesukaan aku.."
Mereka pergi menuju meja makan dan memakan makanannya.
~ Apartment Alex ~
"Eh Jeslyn kemana? Apa iya dia masih di luar, atau terkunci di mobil.."
Alex buru buru keluar dan menuju mobilnya, ia memeriksanya. Namun nihil, Jeslyn tak ada di dalam mobil.
Ia menelpon Jeslyn namun tak ada jawaban, ia coba terus tapi tetap saja tidak ada jawaban.
Akhirnya ia mengirim pesan kepada Jeslyn
~ Jeslyn ~
"Hei cerewet, kamu di mana?"
Satu jam ia menunggu balasan dari Jeslyn namun tetap tak ada balasan dan juga bahkan tidak di read.
Alex mulai cemas, akhirnya ia pergi ke apartmentnya Jeslyn, namun setelah sampai Jeslyn tak ada di apartmentnya.
"Hei cerewet kau menyusahkan ku sekali, awas saja jika aku menemukanmu"
Gumam alex. Akhirnya ia pergi dan kembali ke apartmentnya. Besok pasti ia akan bertemu Jeslyn di kantor.
KAMU SEDANG MEMBACA
My CEO Hypersomnia
RomanceSeorang CEO yang memiliki masalah tidurnya. Dia mengidap kelainan yaitu Hypersomnia. Hypersomnia yaitu dimana seseorang yang mengalami kelebihan tidur. Ya CEO tersebut mudah sekali untuk tidur, sekali pun itu di kantornya. CEO tersebut ingin meng...