🍁Hijrah itu apa...???
Jawab :
Hirjah itu artinya berpindah .. Arti berpindah disini adalah berpindah dari keburukan menuju kebaikan🌹
.
🍁 Hijrah itu untuk siapa?
Jawab :
Hijrah itu untuk semua manusia ,karna sejatinya merubah diri menuju kebaikan adalah WAJIB!
.
🍁 Dosa ku banyak bagaimana aku bisa hijrah?😔
Jawab :
Kamu pikir kami ini suci? Tanpa dosa? Nggak, kita ini sama! Justru dari sini kita belajar ,belajar menaklukan diri sendiri ,karna musuh terbesar itu diri sendiri. Jadi gak ada alasan utk tidak berubah ..
.
🍁 Apa yang harus aku lakukan ketika baru memulai hijrah?
Jawab : perbaiki dulu shalat mu, karna shalat adalah ibadah yg pertama kali dihisab & shalat adalah tiang agama! .🍁 Selain shalat?
Jawab : perbaiki dirimu,dengan cara perbanyak menuntut ilmu agama.. Agar kamu tau bahwa ada banyak yg harus kamu lakukan (menjalankan sunnah) ..
.
🍁 Apakah semudah itu?😞
Jawab : Allah memang tidak menjanjikan semuanya mudah, tapi percayalah selalu ada jalan untuk setiap hamba-Nya yg mau berusaha, apalagi berusaha memperbaiki diri... So, semangat😊
.
🍁 Terus apalagi?
Jawab : Istiqomah!.🍁 istiqomah artinya?
Jawab : bertahan! hijrah itu gampang kok yg susah itu adalah istiqomah , bertahan pada pilihan, tapi ingat hijrah itu bukan pilihan tapi kewajiban .. Istiqomah juga bisa diartikan memperjuangkan, jadi bersabarlah dalam berjuang menjadi manusia baik "Karna Allah bersama orang-orang yg sabar"
.
🍁 Kapan Aku harus hijrah?
Jawab : SEKARANG!!!
.
🍁 Hadiahnya?
Jawab : Surga-NYA 🌹
.
🍁 Maa Syaa Allah, aku hijrah yaaa☺ doakan semoga istiqomah
Jawab : tafadhol, hamasah !!! Allah bersama mu ..
.
.
Kamu udah hijrah? Semoga tetap istiqomah💐
Buat kamu yg belum hijrah jangan lupa berdoa yaa semoga diberi hidayah, tapi inget hidayah dicari bukan ditunggu🌻 "Jika baik ambil , jika buruk tinggalkan"..
KAMU SEDANG MEMBACA
Pejuang Hijrah
SpiritualUntaian kata-kata dan kalimat, untuk memotivasi para pejuang hijrah (InsyaaAllah). Dari berbagai sumber yang ditemukan lewat sosial media. Hanya ingin memotivasi para pehijrah yang berjuang dalam tahap istiqomah dalam mengejar surga dan pemiliknya.