Sehun dan Jongin berkeliling pasar menunggu Minseok, Kyungsoo dan Baekhyun berbelanja. Mereka berdua telah meminta izin karena bila tidak maka habislah mereka. Langkah Sehun terhenti saat menemukan kios topi. Dengan terpaksa Jongin mengikuti Sehun
"Kau ingin membeli topi?" tanya Jongin sambil melihat lihat topi yang ada
"Eoh" jawab Sehun yang masih sibuk memilih topi yang cocok
"Tapi kau sudah punya banyak di rumah"
"Aku tidak membawa satupun topiku, jadi aku ingin membelinya"
"Ya terserahmu saja"
"Jika hanya ingin mengusikku tidak usah mengikutiku"
"Siapa bilang aku mengusikku, aku juga ingin membeli topi"
"Ternyata kau juga mau. Tadi saja kau menceramahiku"
"Terserah aku, lagipula aku uangku sendiri yang kupakai"Sehun memutar bola matanya malas menanggapi perkataan Jongin
"Kyung, ayolah"
"Ada apa sebenarnya dengan dirimu hyung terus merengek kepadaku" Kyungsoo mulai jengah dengan Baekhyun yang merengek kepadanya sedaritadi. Beginilah Baekhyun jika ada yang dia inginkan akan terus merengek kepada Kyungsoo. Entah mengapa hanya kepada Kyungsoo Baekhyun merengek jika menginginkan sesuatu
"Hanya kau yang bisa kuandalkan Kyung"
"Jadi ini alasan hyung ingin ikut? Merepotkan saja" Baekhyun cemberut mendengar perkataan Kyungsoo. Walaupun begitu dia tidak bisa narah kepada dongsaengnya yang satu ini. Melihat raut wajah Baekhyun membuat Kyungsoo menghela nafas pasrah
"Baiklah, akan kutemani setelah ini. Tapi hyung jangan lama, aku tidak ingin mereka menunggu" ucapan Kyungsoo seketika membuat raut wajah Baekhyun menjadi cerah
"Aku janji tidak akan lama"
"Aku tidak habis pikir denganmu hyung. Kau merengek meminta ditemani kemari hanya untuk membeli ini" Bagaimana Kyungsoo tidak kesal jika Baekhyun merengek sedari tadi kepadanya hanya untuk membeli strawberry.
"Katakan sejujurnya hyung, sebenarnya ini bukan tujuanmu ingin ikut kan? Jika hanya itu yang ingin kau beli kau hanya akan menitip dan tidak akan ikut" Terkadang Kyungsoo tidak habis pikir dengan kelakuan hyungnya yang satu ini. Umur sudah 20-an tetapi tingkahnya masih seperti anak anak. Memang diakui wajah Baekhyun itu baby face, bahkan tidak terlihat seperti seorang CEO, malahan terlihat seperti remaja SMA. Berbeda lagi jika di perusahaan, Baekhyun akan menunjukkan sikap berwibawa dan tegasnya. Jadi tidak usah heran jika melihat para karyawan segan kepadanya
"Hehehe...kau memang paling mengerti aku" Baekhyun menyengir menggaruk tengkuknya yang tidak gatal
"Katakan yang sebenarnya hyung, mereka pasti sudah selesai dan menunggu kita di mobil"
"Ikut aku" Baekhyun menarik tangan Kyungsoo agar mengikutinya
"Kemana?" tanya Kyungsoo yang hanya bisa pasrah ditarik kesana kemari oleh Baekhyun
"Sebenarnya kau ingin kemana hyung"
"Ikut saja, oke"
"Tapi kita sudah terlalu jauh dari tempat kita, hyung"
"Tenang saja, cukup ikuti aku. Mengerti"
Kyungsoo mengernyit heran saat Baekhyun menghentikan langkahnya di sebuah toko aksesoris
"Kau ingin membeli aksesoris hyung"
"Tidak"
"Lalu untuk apa kita kemari"
KAMU SEDANG MEMBACA
Life Story-EXO(2nd Vers)✔️
FanfictionLife Story second version 9 pemuda cucu dari pemilik Kim Corp harus menjalani kehidupan mereka di negeri orang. Mereka harus menyelesaikan sebuah tugas yang diberikan oleh sang kakek Kim Minseok Kim Junmyeon Zhang Yixing Byun Baekhyun Kim Jongdae ...