Dengan penuh perjuangan, usaha membangkitkan mood berkali kali, dan penyisihan waktu yang ekstra, akhirnya series kedua selesai juga :D
Jujur aja, dari 3 sahabat cewek ini, Luna adalah karakter yang paling saya suka. Dia yang paling tenang, paling berkepala dingin, dan paling bisa memimpin teman temannya. Tadinya, saya mau kasih cowok yang berlawanan dengannya, seperti Arjuna sama Melody. Tapi setelah saya pikir pikir, kayaknya yang seperti itu udah klise dan mainstream banget.
Maka, terciptalah karakter Gatha. Yang bedigasan, pecicilan, cengengesan, tapi bisa dibilang selevel sama Luna.
Ini bukan cerita terakhir dari DarkLove series. Malah, saya baru berniat memunculkan konflik yang sebenarnya. Pertanyaan pertanyaan yang muncul di series ini akan tersaji jawabannya di series ketiga. Meski begitu, saya harap cerita ini bisa menginspirasi dan bermanfaat bagi para pembaca, baik dari segi kehidupan, persahabatan, maupun sisi lainnya.
Karena bahkan cinta sekalipun, memiliki sisi gelap yang bisa lebih menjerumuskan dalam jurang kengerian
Sampai jumpa di series ketiga
Salam Watty :vv•••••••••••••••••••••••••••••••••••••••••••••••••••••••••••
Aku menginginkan kehidupan yang normal...
"Wah, Ca, kalo kita lulus nanti kita buka usaha restoran aja buat sampingan. Masakan lo enak banget!!"
"Boleh, gue jadi bos nya tapi, ya."
"Musica, ngapain kamu mondar mandir di depan Lab? Sana pulang!!"
"Naik taksi online aja, gue ikut bantuin lo nyari. Gue yang bayar dong, pastinya."
Bersama teman, guru yang kepo, dan barangkali gebetan...
"Oh, kirain nyari tinggi badan."
"Samperin sana, kasian tuh doi."
"Nggak bisa ya lo kasih tau gue aja lo sibuk apa? Gue bukannya modus kok, cuman tingkah lo itu suka bikin gue kuatir."
"Hah? Ilang? Kok bisa? Dimana?"
Tapi, sudah sejak lama hidupku berbeda dengan orang lain...
KAMU SEDANG MEMBACA
DEAR YOU...
Mystery / ThrillerAku sedang kesal. Engga, bukan kesal gara gara ngga dikasih uang jajan atau dibatasi penggunaan ATM. Yang benar saja, memangnya aku pernah punya masalah dengan keuangan? Aku cuman kesal sama seseorang sampai sampai rasanya aku ingin menyantetnya den...