🌹🌹🌹
Pagi ini gadis bersurai panjang itu disibukan dengan kertas-kertas di tanganya, ia di rekomendasikan oleh sekolah untuk mengikuti program beasiswa untuk melanjutkan sekolah ke jenjang yang lebih tinggi karena ia murid top di sekolahnya.
"Jadi bagaimana keputusanmu?" tanya kepala sekolah.
"Aku akan mengambilnya" jawab gadis bersurai panjang itu.
"Aku sangat senang dengan keputusan mu, ku harap kau bisa di terima di universitas terbaik yang kau harapkan"-kepala sekolah.
"Terimakasih banyak atas dukungan anda"-Jisoo.
"Kau boleh kembali ke kelas mu dan mengisi berkasnya"-kepala sekolah.
"Baiklah kalau begitu saya permisi" pamit Jisoo dengan membungkukan badanya.
"JISOO!!" teriak seseorang di belakangnya.
"Eoh Jennie" ujar Jisoo.
"Kenapa kau keluar dari ruangan kepala sekolah?" tanyanya.
"Aku dipanggil oleh kepala sekolah untuk mengikuti program beasiswa" jawab Jisoo.
"Kau akan mengambilnya?"-Jennie.
"Ku pikir ini kesempatan bagus yang tidak akan datang dua kali jadi aku akan mengambilnya"-Jisoo.
"Benar juga, kalau begitu FIGHTING!!!"-Jennie.
Entah mengapa hati Jisoo merasa hangat saat mendengar dukungan dari Jennie, gadis bersurai panjang itu merasa nyaman dengan Jennie walaupun ia belum lama mengenalnya.
"Eoh terimakasih Jennie" ucap Jisoo tersenyum.
Di sisi lain Jimin sedang bersama Taehyung.
"Tae apa kau yakin dengan rencana mu?" ujar Jimin yang sudah berada di samping Taehyung.
"Eoh aku yakin" jawabnya.
"Tapi aku melihat tidak hanya Jisoo yang menderita tapi kau juga, sebaiknya kau hentikan saja rencana konyol mu..." ucapan Jimin langsung di sambar Taehyung.
"AKU YAKIN DENGAN RENCANA KU KAU DIAM SAJA JIKA TIDAK TAU APA-APA!" ujar Taehyung dengan membentak Jimin.
"Terserah kau saja aku hanya mengingatkan jangan sampai kau menyesal nanti" jawab Jimin.
Jimin adalah sahabat Taehyung sejak Sekolah Menengah Pertama bahkan Taehyung memperkenalkan Jisoo pada Jimin maka dari itu ia tau bahwa Taehyung dan Jisoo sangat dekat.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.Jam istirahat semua murid segera keluar dari kelasnya ada yang pergi ke kantin, perpustakaan, taman sekolah dan lapangan olahraga untuk sekedar melihat tim basket latihan.