VLaurenth_ present;
The Paintings I've seen at Auction
(alternative; Paintings at Auction, Lukisan diacara Lelang)Request by anonim through private chat
Silahkan request tema cerita yang kalian inginkan melalui private chat atau kolom komentar! Apa saja boleh, jaman modern atau abad pertengahan juga boleh. Apa saja yang penting tidak terlalu klise. Dan jika anda tidak ingin nama disebutkan, maka akan saya tulis sebagai anonymous^^
Happy reading! 💖
__________o0o_________
Story location : Clermont-Ferrand, France
-----
Paris, France
1st of February 1717Salahkan Serge yang memaksaku pergi ke acara lelang! Pria cabul berusia empat puluh satu yang sialnya merupakan satu - satunya dokter tersohor ditempatku
Aku juga tak habis pikir bagaimana Serge yang sering kuanggap tolol suka sekali pergi ke acara seperti itu, dia biasanya pergi bersama Agathe. Dan ya! Nona Agathe yang 'itu' yang kumaksud
Hari ini moodku sedang baik, jadi mungkin akan kuceritakan kembali mengenai wanita muda cantik dan aneh disaat yang bersamaan jika kebetulan kau lupa padanya
Kau ingat suratku musim panas tahun lalu? Aku pernah menyinggung sedikit tentang wanita itu, kau boleh membacanya kembali jika masih menyimpan suratku. Tetapi ya, kuakui dia memang cantik, namun aneh dengan caranya sendiri
Nona Agathe adalah putri dari Monsieur kenalan ayahku, dia adalah wanita serampangan penyuka olahraga ekstrim -seperti pacuan kuda misalnya- memiliki nilai nol dalam etika kebangsawanan, pecinta bunga dan pengagum lukisan Dadaisme
Namun sialnya, dia sangat cantik. Akupun tidak mengerti kenapa dia menyukai lukisan aliran tersebut yang kupikir selalu memiliki kesan menyeramkan dan naif. Satu - satunya yang bisa kulihat setelah mengamati sebuah lukisan Dadaisme di rumahnya adalah warna hitam, merah, putih, dan hijau yang primer secara kontras pada setiap objeknya
KAMU SEDANG MEMBACA
There Is A Story ✨ Hunkai ✔ [DRABBLE STORIES!]
Fanfiction[Open request] Drabble cerita berbentuk surat Pairing Hunkai! Update kalau ada ide saja Happy reading~