4. Truth or Dare #1

376 67 54
                                    

"cintai yakult mu minum usus tiap hari"
-kanza-

Happy reading 💕

***

"io, kanza persiapan buat mos hari ini udah semua?" Dita bertanya sambil menyendokan nasi goreng kedalam piring Geo.

"emm udah kayanya bun" balas Kanza sambil memakan nasi gorengnya.

"udah" Kenzo membalas singkat sambil meminum susu coklat yang disediakan bundanya.

"awas telat lagi" peringat Geo yang diangguki oleh keduanya.

"yu io gue udah makannya, ayo berangkat takut telat kaya kemaren" Kenzo mengangguk sambil bangkit berdiri, lalu keduanya pamitan kepada bunda dan ayahnya.

"io pasangin helm gue dong, gue ribet nih bawa makanan kita buat dibawa kesekolahan" Kenzo menarik nafasnya sebentar lalu menuruti perintah Kanza, setelahnya Kanza dan Kenzo naik kemotor sport hitam milik Kenzo dan melajukannya menuju sekolah.

Kenzo merasa Kanza dibelakangnya tidak biza diam, terus bergerak "kenapa?" tanya Kenzo dengan suara agak meninggi takut Kanza tidak mendengar.

"io yakultnya mana? Ko gak ada?" Kenzo mengerutkan dahinya bingung "masa?" Kanza mengangguk "iya gak ada".

Kenzo mengingat-ingat sebentar "ditas gue" Kanza mencoba mencari didalam tas Kenzo akhirnya ketemu, Kanza mencebikan bibirnya "io gue tau lo suka yakult tapi gak boleh buat io semuanya, ini kan ada lima gue dua io tiga iya gak?" Kenzo terdiam sebentar lalu mengangguk, Kenzo memang sangat suka sekali dengan yakult jika bunda dan ayahnya membawa yakult pasti langsung dibawa kekamarnya untuk dirinya sendiri tidak mau berbagi dengan Kanza, dan sekarang Kenzo sedang baik jadi kanza senang.

Kanza mulai bernyanyi lagu pelangi-pelangi dengan lirik yang diganti seperti biasa "bang io bang io alangkah dinginnya, tinggi, putih, ganteng anak bunda, ayah, penciptamu agung siapa gerangan bang io bang io ciptaan tuhan" lalu Kanza bertepuk tangan kegirangan.

"dek adek gue punya tebak-tebakan, lo tebak ya?" ujar Kanza kepada murid SMP yang membawa motor dan dibelakangnya ada temannya juga, ya mereka sedang terjebak lampu merah, mereka berdua mengangguk "apaan ka?" tanya siswa yang mengendarai motor "tebak siapa nama nyamuk?" kedua siswa itu mengerutkam dahinya bingung.

"emang nyamuk punya nama ka?" tanya siswa diboncengan temannya, Kanza mengangguk "punya dong".

"udin?"

"aceng?"

"juan?"

"budi?" Kanza menggeleng "nyerah gak?" keduanya mengangguk "nyerah aja deh, emang namanya siapa ka?".

"namanya......cie penasaran cie" ucap Kanza sambil memicingkan matanya lucu "siapa ka cepetan kasih tau bentar lagi berubah ijo tuh lampunya" Kanza menoleh kearah lampu merah lalu mangalihkannya kepada siswa disampingnya yang memandang penasaran "namanya Tatang".

"ko tatang?"

"iya tatang, kan tatang seekor nyamuk hap hap lalu ditangkap" nyanyi Kanza membuat siswa siswi itu tertawa terbahak bahak mendengarnya.

"makasih ka gue cobain nanti ketemen gue hahaha" ucapnya sambil berlalu pergi karena lampu sudah berubah warna menjadi hijau begitupun dengan Kenzo.

Akhirnya mereka sampai didepan sekolah SMA Tunas Bangsa yang sudah lumayan ramai oleh siswa siswi dan anak baru seperti mereka.

Kanza dan Kenzo turun dari motor dan berjalan menuju kelasnya, tapi Kanza melihat segerombolan siswa siswi yang memakai almet coklat susu sedang berjalan beriringan sepertinya mereka anak osis dengan almet kebanggaan mereka.

2K ( Kanza & Kenzie )Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang