" Kankurou, Gaara lihat apa yang aku bawa "
Aku sedikit berlari ke arah Kankurou dan Gaara yang sedang bermain di tempat bermain.
Aku menunjukkan beberapa lili putih yang berhasil aku tanam. Hari ini, aku sengaja memetiknya. Aku sangat suka dengan tanaman, apalagi yang sangat segar dan hijau karena di Sunagakure sangat tandus dan gersang, hanya beberapa tanaman yang bisa hidup disini.
" Waah " mereka melihat bunga yang aku bawa dengan tatapan berbinar.
Aku membagikan bunga bunga itu untuk kami bertiga.
" Ayo kita berfoto bersama "
Kankurou dan Gaara memasang wajah bingung.
" Berfoto ? " Tanya Gaara
Aku mengangguk dengan semangat. " Iya, sudahlah ayo ikut aku " aku menarik kedua adikku ke arah Yashamaru yang sudah menunggu di salah satu sisi tempat bermain
" Ayo " Yashamaru mulai mengangkat kameranya
Aku menempatkan Gaara di antara aku dan Kankurou.
Hari itu aku memakai dress selutut berwarna ungu muda karena aku baru saja selesai kelas tata Krama dan menulis.
" Siap ya ? "
Kami mulai berpose seadanya. Apalagi Gaara yang kelihatannya sangat kaku.
" Santai saja, Gaara" aku menyentuh pundak nya lembut. Gaara menoleh ke arah ku dan tersenyum kecil.
Suara kamera terdengar
Hari itu menjadi salah satu hari kebersamaan kami yang diabadikan
-------000--------
" pergilah ke akademi dan belajarlah di sana selama 1 tahun " aku terkejut mendengar perintah ayah
Akademi ? padahal aku sudah mendapatkan pendidikan dari guru khusus dan aku yakin kemampuanku berada di atas semua anak di Akademi.
" nande ? "
" untuk formalitas " begitulah kata ayah. Ke esokan harinya, aku menjalankan perintah ayah dan mulai masuk di akademi
" apa aku benar benar harus melakukan ini, Yashamaru ? " keluhku untuk kesekian kalinya. Yashamaru hanya tertawa dan terus menyuruhku pergi ke akademi
" ayolah Temari - Hime, jangan begitu, lagipula ini hanya satu tahun kan ? " begitulah kata Yashamaru sambil memilihkan baju yang akan aku gunakan.
Aku hanya mendengus pasrah. Yah Yashamaru ada benarnya juga, aku hanya harus bermain di sana selama 1 tahun saja.
Akademi Sunagakure adalah akademi yang mengajarkan Ninjutsu dan Genjutsu kepada murid muridnya, dan tentu saja hanya yang memiliki bakat Ninjutsu dan Genjutsu yang bisa masuk kesana. Itu adalah peraturannya
Aku berangkat ke akademi sendirian, aku tak suka jika ada yang mengikutiku walaupun itu adalah anbu yang diperintahkan ayah.
" hari ini kita kedatangan murid istimewa, kalian pasti tahu kan siapa dia ? apakah anda bersedia memperkenalkan diri anda ? " ucap Sensei saat aku sudah masuk dan berdiri di depan kelas. AKu hanya mengagguk mengiyakan
" watashi wa Sabaku no Temari " perkenalan yang singkat dariku, tapi aku yakin mereka semua pasti sudah mengenalku walaupun aku tadi tak memperkenalkan diri
" anda bisa duduk di sana " sensei menunjuk satu kursi kosong yang ada di depan. Pelajaran hari itu dimulai, rasanya sangat membosankan, semua yang diajarkan di sini sudah pernah di ajarkan oleh Baki Sensei dan Chiyo Baa - sama. Aku berusaha mati matian untuk menahan rasa kantukku, mau bagaimana pun aku adalah seorang tuan putri bukan ?
KAMU SEDANG MEMBACA
The Sand Siblings
FanfictionMenjadi anak sulung itu tak semudah yang kalian kira ! - Sabaku no Temari . . Tugas ku sebagai anak tengah adalah mewarnai hidup kakak dan adikku yang terlalu lurus - Sabaku no Kankurou . . Andai saja aku tak terlahir sebagai anak bungsu keluarga in...