Hari ini rencananya nenek akan mengajakku memetik apel di kebun belakang rumah. Kata nenek, apel itu sudah waktunya di petik.
Seperti apa ya rasanya memetik apel? Ahh.. Aku makin penasaran!
Aku sudah siap dengan baju berkebunku juga topi jerami dengan tiga bunga di sekelilingnya. Nenek juga sudah siap.
Beberapa menit kemudian aku dan nenek sudah berada di kebun belakang rumah. Di sana tanahnya luaaaaas banget. Biasanya aku dan kakakku suka bermain kejar-kejaran di sini.
Nenek mengajariku cara memetik apel. Uh.. Ternyata susah juga ya!? Tapi aku senang dapat memetik apel bersama nenek.
Aku berhasil memetik 8 apel, sedangkan nenek memetik 15 apel! Wah... Salut deh sama nenek..
Setelah itu aku dan nenek mencuci semua apel yang didapat. Aku mengambil 5 buah apel untuk di makan. Yang lain aku menaruhnya di dalam kulkas.
Aku dan nenek suka sekali makan apel. Aku juga sudah bisa mengupas apel sendiri dan memotongnya. Nenek yang mengajariku.
Setelah makan aku pun kekenyangan. Aku dannenek memutuskan untuk menonton TV. Tapi.. Aku dan nenek malah ketiduran disofa! Hihihi...
KAMU SEDANG MEMBACA
Kumpulan Cerita Anak
Short StoryCerita-cerita ini ditulis oleh Fida sejak duduk di kelas 3 SD. Mohon maaf jika masih banyak kekurangan.. Selamat membaca.. :)