Keluarga Yang Sangat Unik

85 3 0
                                    


Namaku Delia. Keluargaku sangat unik cara memanggil nama lho. Dimulai dari anak pertama, kedua, ketiga, keempat, Kelima, keenam, Ayah, Bunda, Kakek, dan Nenek ya. Begini urutan namanya.

Alvin, Bira, Cira, Delia, Ervan, Fathimah, Gery, Hani, Irwan, Jihan.

Kalau di lihat dari huruf depan yang di tebalkan menjadi huruf yang berurutan: A B C D E F G H I J. Ya kan?

Aku, Ervan, dan Fathim termasuk adik. Alvin, Bira, dan Cira termasuk kakak.

Biasanya, Kak Alvin menjaga dan tidur dengan Ervan. Maklumlah, Kak Alvin sudah SMA.

Kalau Kak Bira dan Kak Cira itu kembar. Karena mereka masih kelas 6 SD, maka, mereka hanya di suruh menjaga Fathim. Mereka juga tidur bersama Fathim.

Kalau aku, enggak di jaga siapa-siapa, dan enggak suruh jagain siapa-siapa. Enak kan? Kalau masalah kamar sih, aku punya kamar sendiriii.... Week....

Aku, Kakak Kembar, Fathim, Bunda, dan Nenek suka sekali memasak. Walaupun Fathim masih TK, ia sudah bisa memasak telur goreng sendiri.

Sementara Ayah, Kak Alvin, Ervan, dan Kakek sangat suka bermain dan menonton sepak bola. Walaupun Ervan masih paud, ia sudah punya bola dan ia juga sudah bisa menendang bola ke segala arah.

Sekarang, temanya tentang warna. Aku, Kakak Perempuan Kembar, Fathim, Bunda, dan Nenek suka warna rainbow, galaxy, dan putih. Aku dan anggota keluarga perempuanku juga sangat suka warna pink. Memang anak perempuan banyak yang suka warna pink. Tapi kenyataannya, Bunda dan Nenek juga suka warna pink kok!

Anggota keluarga laki-laki suka warna hitam, coklat, hijau tua, dan biru tua. Laki-laki lebih suka warna gelap dan tua. Enggak tau kenapa.

Kalau ditanya suka rasa apa, anggota keluarga perempuan pasti jawab: stoberi! Sebab, stoberi, kan, warnanya pink setelah diolah. Rasanya juga enak banget lho! Padahal kalau tau rasa aslinya, wueeeeks! Kecut banget! Tapi setelah diolah, rasanya jadi manis.

Kalau anggota keluarga laki-laki mungkin jawab: coklat. Aku enggak tau kenapa. Tapi, Ayah dan Kakek, kok, enggak pernah makan coklat ya? Padahal Kak Alvin dan Ersan suka banget makan coklat.

Sekarang makanan nih. Sebenarnya, aku, Kakak Kembar, dan Fathim suka banget makanan bayi. Fathim masih sering di belikin makanan bayi sama Bunda. Kalau aku dan Kakak Kembar? Tenaaang, Bunda enggak pilih kasih kok. Bunda tau kalau aku dan Kakak Kembar suka banget makanan bayi. Akhirnya, Bunda beli banyak mie, puding, biskuit, dan chiki-chikian untuk bayi. Tapi, chikinya enggak bikin sakit kok.

Kalau anggota keluarga laki-laki suka makan chiki. Malahan,mereka makan chiki setiap hari! Astagfirullah.... Apa enggak takut ya kalau bisasakit. Akhirnya, Bunda dan Nenek bikin kentang crispy yang di balut kaldu. Tapikaldunya non MSG loh.... Jadi aman untuk kesehatan. Untungnya mereka mau.Alhamdulillah...

Kumpulan Cerita AnakTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang