14. Golden Blood [Rh-Null]

446 49 4
                                    

Busan 21.00 P.M KST

Selang 20 menit sejak proses evakuasi mobil berplat nomor 33가8099 itu pun meledak dan terbakar hingga hangus. Kebocoran bensin disertai rusaknya bagian mekanik mesin membuat mobil tersebut tersulut api. Beruntung 3 korban didalamnya sempat ditarik keluar oleh beberapa pengguna jalan yang menyaksikan kejadian naas tersebut.

Tak berapa lama kemudian mobil polisi dan ambulance datang ke tempat kejadian. Dengan segera polisi pun memasang police-line di sekitar lokasi kejadian. Suara sirine mobil ambulance dan mobil polisi saling bersahutan menyalakkan suasa malam yang sunyi. Kecelakaan yang terjadi antara 1 mobil pribadi dan 1 truck kontainer setengah jam yang lalu itu mengakibatkan kemacetan yang cukup panjang. 3 orang yang berada didalam mobil pribadi langsung dilarikan ke rumah sakit terdekat. 1 diantaranya mengalami pendarahan yang cukup parah akibat sulitnya evakuasi. Sedangkan 2 yang lainnya hanya mendapat luka-luka ringan.

Truk kontainer yang menyebabkan kecelakaan langsung digiring polisi menepi dari lokasi kejadian agar tak memperparah kemacetan.

Di rumah sakit, seorang pria yang terluka parah langsung dimasukkan kedalam ruang penanganan gawat darurat. Kepalanya bocor dan mengalami pendarahan hebat. Sedangkan 2 pria lainnya mendapat penanganan medis berupa jahitan di beberapa bagian tubuh yang sobek akibat pecahan kaca.

.
.
.
.
.
.

.
Pemuda Lee itu masih terkulai lemas di rumahnya. Ia berharap ada kabar baik melalui sambungan telfonnya, namun sayang benda persegi panjang itu hanya diam tak berdering semenjak tadi. Jaemin masih tersentak, pikirannya jauh kemana-mana. Ia sudah mencoba menghubungi siapapun kenalan Jeno maupun Eric berkali-kali namun tak ada jawaban. Ia bertekad jika sampai esok pagi masih tak ada kabar dari seseorang maka ia akan berangkat kesana.

.
.
.
.
.
.

"Dokter, pasien ini kritis. Ia membutuhkan donor darah secepatnya!" Ujar seorang suster yang baru saja keluar dari ruang ICU.

"Cepat ambilkan sampel darahnya dan segera carikan darah yang cocok di Bank Darah" titah Dokter Ahn.

30 menit berlalu.. suster itu pun kembali dengan membawa beberapa hasil tes darahnya.

"Dokter,  darah pasien ini bukan tipe darah yang umum, tipe darahnya 'RH-Null'" jelas sang suster.

RH-Null adalah jenis tipe darah yang paling langka di dunia. Bahkan tercatat hanya ada 48 orang di muka bumi ini yang memiliki tipe darah itu. Maka dari itu orang yang memiliki tipe darah RH-Null biasanya dijuluki dengan sebutan Golden Blood karna saking langkanya. Sampai ada istilah bahwa pemilik darah RH-Null tidak boleh memgalami kecelakaan karna tak akan ada orang yang bisa mendonorkan darah untuknya.
Orang dengan tipe darah Rh-null tidak bisa menerima donor darah dari pemilik darah bertipe lain. Namun pemilik tipe darah RH-Null dapat mendonorkan darahnya pada semua tipe golongan darah.

Sang dokter menekan pelipisnya keras melihat hasil tes darah pasien itu. Ia sedikit tak percaya ada orang dengan tipe golongan darah ini di Korea Selatan.

"Coba ambil sampel darah 2 orang pasien kecelakaan tadi, jika mereka keluarganya, ada kemungkinan mereka memiliki tipe darah yang sama."

"Baik dok"

30 menit kemudian...

"Dokter! Salah satu pasien memiliki tipe darah yang sama dengan pasien yang ada di ruang ICU" pekik suster itu dengan tergopoh-gopoh.

"Cepat persiapkan alat donor darah sebelum terlambat."

"Baik dokter"

.
.
.
.
.
.
.

ORPHAN [COMPLETE]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang