25. Comeback?

55 9 3
                                    

Hallo all,setelah sekian lama baru bisa up muehehe.
Dikarenakan saya sedang ujian besti,harap maklum:)
Gatau deh,ada apa engga yang nungguin ini cerita huhu,yang penting saya ingin melanjutkan kekepoan kalian ya besti" ku😗

—————————––––––––––––––––––––—————–———————

1 BULAN KEMUDIAN...

Hari ini adalah hari pertama bagi anak-anak Cakrawala memasuki sekolah lagi.
Setelah beberapa minggu lalu menyelesaikan ujian dan sukses melaksanakan kegiatan class meeting, seluruh murid menerima hasil ujian akhir semester mereka dengan bahagia.

Diikuti dengan libur beberapa minggu dan kini mereka kembali melakukan pembelajaran seperti biasa ke sekolah tercinta dengan tingkat kelas yang sudah berbeda.

Jika sebulan lalu mereka masih menginjakkan kaki dikelas XI maka kini para murid Cakrawala sudah menginjakkan kaki pada kelas XII.

Bell pun telah berbunyi menandakan seluruh murid harus masuk ke dalam kelas masing-masing.
Kelas XII IPA 1 pun kini tengah ricuh dikarenakan katanya akan ada seorang anak baru yang akan masuk kekelas mereka.

Isu yang mereka dengar anak baru itu adalah seorang laki-laki pindahan dari pulau Sumatra.
Mendengar sosok laki-laki,para anak cewek pun ricuh akan hal itu.

Bagaimana tidak,jika sudah tidak bisa meraih cowok cool sekaligus most wanted disekolah nya,ini merupakan kesempatan baru bagi mereka semua mencari perhatian kepada anak baru tersebut.

"Pada diem bae nyet." Sapa Tristan sesaat sudah ikut nimbrung bersama kedua teman nya.

"Astagfirullah,lo kok ada dikelas ini Tan?" Tanya Andra dengan wajah terkejut nya.

"Lah kan bener ini XII IPA 1 kan? Ya kita masih sekelas anjir"

"Lo naik kelas?"

"Anjing lo, gini-gini gue masih cocok jadi kakak kelas dari pada netap dibawah." Sinis Tristan tak terima.

Devin yang mendengar itu pun hanya terkekeh sedikit tanpa berniat ingin menambahi.

Tristan yang merasa ada yang kurang dari mereka pun langsung tersadar "Eh bro,lu pada ga ngeliat si kulkas dari tadi?"

Dua orang yang merasa ditanyai itu pun hanya menggeleng tanpa berniat ingin menjawab sedikit pun.

Ya,mengingat kejadian sebulan lalu dimana Raja mendapat kabar dari mama Anna jika Ratu akan dibawa berobat ke luar negri untuk sementara membuat Raja menjadi sangat tertekan.

Melihat keadaan Raja saat itu pun ketiga temannya sangat lah prihatin.
Mulai dari mengurung diri dikamar,jarang berkumpul bersama mereka dan bahkan mama Raja bilang anak nya itu jarang makan dalam sehari.

Dihubungi juga tidak ada jawaban sedikit pun dari Raja,bahkan mereka bertiga merasa sangat tidak berguna menjadi sahabatnya.

Dan sampai kini pun,belum ada tanda-tanda kehadiran dari laki-laki tersebut yang membuat mereka bertanya-tanya.

Melihat Tristan mondar-mandir dihadapan mereka, Andra pun merasa terganggu akan hal itu "Heh Tan,lo bisa duduk anteng aja ga si? Ganggu banget lo!"

"Tungguin aja,bentar lagi juga paling nongol." Tambah Devin

"Iya-iya,bawel lo pada"

Setelah itu,isi kelas pun langsung senyap dan heran melihat kedatangan wali kelas mereka kedalam kelas tapi tidak sendirian.

Raja dan Ratu [On Going]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang