Pernikahan Alysha dan Hanan sudah diatur sejak lama, mereka sudah mengenal sejak SMA namun mereka hanya mengenal nama satu sama lain bukan kepribadian.Mereka sudah melangsungkan pertunangan bulan lalu yang dihadiri beberapa teman mereka saja.
Hanan menjadikan Alysha sebagai poros kehidupannya dan tempatnya ia berpulang selama sebulan ini, karena hanya Alysha yang mengerti tentang apa yang dirasakan dan apa yang diinginkan Hanan.Bagi Hanan, Alysha adalah rumah.
Ternyata bukan hanya Hanan yang menganggap Alysha rumah.Tetapi Alysha pun begitu,Hanan adalah semestanya.Lelaki yang dijodohkan dengannya itu.
Siang ini mereka sedang melakukan fitting baju untuk pernikahan mereka yang akan diadakan tiga bulan lagi.Mereka akan mengusung tema Jawa Tengah sebagai akad dan internasional untuk acara resepsi.
Hanan ingin memberikan yang terbaik untuk Alysha, bahkan ia memesan cincin secara khusus untuk pernikahan mereka.Tidak nanggung-nanggung ia juga menyewa WO termahal dan terbaik di Indonesia untuk mengurus pernikahannya nanti.
"Mas?"
"Iya kenapa sayang?" Hanan yang sedang menyetir mobil melirik Alysha sekilas lalu kembali fokus menyetir.
"Khalisa temen SMA kita balik lagi lho ke Indonesia" Ucap Alysha dengan nada semangat.Khalisa sempat menjadi teman sekelas Hanan dulu sewaktu SMA, dan menjadi teman Alysha di tempat les.
"Hah? siapa?"
"Khalisa mas, temen kita dulu waktu sekolah" Jawab Alysha.
"Oh Khalisa, kenapa balik?"
Alysha mendengus sebal mana ada teman yang akan menjawab seperti itu saat mengetahui teman lamanya akan kembali."Buat ke nikahan kita lah"
"Oh gitu hehehe"
"seharusnya kamu gak balik lagi Lisa"
Cast
Athalas Hanan Adhiapratama
Pengusaha muda dari perusahaan musik di ibukota, sejak SMA ia sudah menggeluti dunia musik hanya saja yang berbeda kini ia menjadi pemilik perusahaan.Hanya dua orang yang Hanan cinta di dunia ini selain sang ibu mungkin Alysha dan wanita itu.
Alysha Swarania Dinata
Seorang desainer muda dan ternama, karyanya selalu menjadi pusat perhatian karena semua karya yang ia buat tidak pernah mengecewakan.Menurut Alysha perjodohan ini tidak ada pemaksaan karena bagi Alysha orang tuanya tidak akan membuat pilihan yang salah untuknya.
Khalisa Anastasya
Sejak kecil ia sudah berkarir sebagai model hingga sekarang di usianya yang 24 tahun ia masih menggeluti dunia modeling.Setelah lulus SMA ia terbang ke London untuk melanjutkan karir modelnya.Namun ia kembali lagi ke Indonesia untuk kembali ke "rumah" nya, rumah yang ia tinggal begitu saja.
KAMU SEDANG MEMBACA
𝙩𝙖𝙠𝙙𝙞𝙧 ; 𝙟𝙚𝙣𝙗𝙞𝙣 ✓
Short Story"ada dua hal tipe manusia yang aku benci" "apa?" "manusia yang berdusta dan manusia yang berselingkuh" #10 jenbin