“Jika keyakinan adalah alasan terbesar seseorang untuk tetap bangkit dan berjuang meraih sesuatu. maka sabar adalah pendampingnya.”
•
•
•"Happy reading"
"BUNDA!!! ALEA MAU PULANG!!" teriak Alea yang saat ini tengah berada dikamar.
"Astagfirullah, Alea! Berisik!!" pekik Amel.
"BODO AMAT!! gue mau pulang!! Ga betah disini, disuruh ibadah terus!!" lanjut Alea yang kembali berteriak.
"Alea, Afwan. Kita kan sedang menghafalkan surah, jadi jangan teriak teriak." ujar Azizah.
Yah, mereka kali ini mendapat tugas untuk menghafal surah Ar-rahman, tapi Alea tidak pernah menghafal surah nya.
Bagaimana mau menghafal? Alea saja tidak lancar membaca Al Qur'an.
"Gue pengen pulang, Zah!! Kenapa sih harus banget gue dimasukin ke pesantren!?"
"Mungkin karna Ayah kamu ingin kamu menjadi Wanita Sholehah dan pintar dalam Ilmu Agama." ucap Azizah.
"Tau nih, selama ini kan lo kurang dari Sholehah banget." sahut Amel.
"Ah! Gue mau pulang." ucap Alea beranjak dari tempat tidur nya. Lalu ia memakai sendalnya.
"Mau kemana?" tanya Azizah,
"Mau izin pulang, bosen ibadah terus!" sahut Alea.
Kedua temannya hanya bisa menggeleng gelengkan kepalanya heran. "Alea, Alea. Ada ya orang kaya lo." ucap Amel.
•••••••••
"Hari ini, Ayah akan bongkar tentang pernikahan rahasia ini." ucap Ayah Adi.
Yah, saat ini Ayah Adi dan Bunda Sari sudah berada dipesantren, dirumah Kyai Farhan. Rencananya Ayah Adi mau bongkar Pernikahan Rahasia ini pada Alea.
"Ayah yakin mau bongkar sekarang?" tanya Gus Alif.
"Iya, Ayah yakin. Mungkin ini sudah saat nya, jika terlalu lama dirahasiakan, tidak baik. Apalagi Alea kan sifatnya seperti itu." balas Ayah Adi.
"Benar, Ayah Adi benar. Lebih cepat lebih baik." sahut Abi Farhan.
"Tapi.. Apa Alea bisa menerima nya?" tanya Ummi Khusni.
"InsyaAllah, Alea bisa menerima nya." balas Ayah Adi.
"Kalo Alea tidak mau menerima, bagimana?" ucap Ummi Khusni.
"Alea pasti menerima Gus Alif kok, masa cowo seganteng Alif ditolak." lanjut Bunda Sari.
"Betul. Kalo dibandingin sama mantan Alea juga pasti ganteng Gus Alif kok, walaupun saya ga pernah liat wajah nya dia." ucap Ayah Adi.
Gus Alif hanya tersenyum. "Memangnya Alea tidak pernah mengenalkan pacarnya dulu?" tanya Abi Farhan.
"Tau sendiri kan Alea.." ucap Ayah Adi. Pasti paham lah ya.
Tak lama kemudian, ada suara teriakan dari luar. "Assalamu'alaikum!!"
"Wa'alaikumsalam." jawab mereka bersamaan.
"Itu seperti suara Alea." ucap Bunda Sari.
"Dari suaranya sih, iya."
KAMU SEDANG MEMBACA
Suami Rahasia [TERBIT]
Random"Malu gus, nanti gus liat baju sama celana dalem saya lagi." "Saya kan suami kamu, Alea. Bukan hanya baju atau celana dalam yang akan saya liat, tapi isinya juga nanti saya liat, saya nikmatin." ... "Kalo sedang belajar fathul izar itu pahami deng...