Pieces of Dechan

341 12 0
                                    

Hai, hai, hai🙋🏻‍♀️ gimana puasa teman-teman Cece yang muslim? Semoga lancar ya dan no bolong-bolong hihi. Ini bukan update hanya curhatan pribadi dari versi kemanusiaan🤭 yang mau baca silakan💕

Jadi, Cece Dechan ingin memperjelas kenapa Cece tiba-tiba pindah 80% karya & update ke Karyakarsa, tidak lain dan tidak bukan karena Karyakarsa ternyata sangat menghargai penulis. Cece baru aktif di Karyakarsa sebulan, 3 dari 4 novel utama Cece sering masuk rekomendasi🥰 hal yang tidak pernah Cece dapatkan di WP selama berkarya 5 tahun. Wow... 5 tahun bukan waktu yang sebentar, jatuh-bangun di WP, tangis, air mata, tertawa bareng kalian dan diri Cece sendiri.

Sejujurnya WP adalah aplikasi penulisan Cece yang paling favorite. Cece sangat setia dengan WP sampai tidak mau coba aplikasi lain, walaupun saat itu banyak teman-teman penulis mulai move ke Karyakarsa, Fizzo, Novelme, Dreamme, Goodnovel, Webcomic tapi ini kayaknya sudah tidak terima novel, dll. Cece pribadi banyak dapat tawaran tapi selalu Cece cuekin saking suka sama WP & takut memulai dari awal lagi😂

Masih ingat juga ada teman pembaca yang pernah tanya Cece ada akun di aplikasi lain katanya dia mau follow. Cece masih ingat Cece jawab tidak ada karena sampai saat itu belum ketemu PF yang lebih nyaman dari WP.

Belakang tahun terakhir WP mulai tidak nyaman, dimulai hilangnya fitur favorite semua penulis yakni private chapter.
Lalu hilangnya fitur aktivitas, maraknya webmirror yang merupakan isu lama yang sampai sekarang tidak bisa WP atasi, lalu hilangkan firur rank.

Mirror web sendiri sangat mengerikan, jadi semua novel di WP tercopast ke mirror web. Lengkap tanpa terkecuali. Truyen merupakan salah satu mirror web.

Selain itu, maraknya cerita berunsur dewasa + ke atas yang dengan mudah trending.

Lalu cerita dewasa yang menggunakan genre yang tidak sesuai. Misal science fiction agar mendapat rank 1 dan terkenal.

Isu akun WP terancam terhapus jika penulisnya menulis cerita dewasa tanpa alur. Sampai Cece jaga-jaga hingga buat akun kedua FreyaAvrielly

Sekarang ada fitur paid story & WP Star. Sangat disayangkan tidak semua penulis mendapatkan tawaran fitur ini, Cece sampai sekarang bingung apa penilaian amabasador WP Ina, kenapa hanya segelintir yang dapat tawaran. Kebanyakan yang followers sudah ratusan ribu, walaupun ada yang followers dikit bisa dapat.

Waktu dengar fitur WP star mau dihapus jujur Cece senang. Salah satu fitur yang mengkotak-kotakkan penulis hilang😅😆

Intinya selama berkarir 5 tahun, WP tidak pernah mendukukung Cece. Menganak tirikan Cece istilahnya🥲

Di masa-masa setelah Cece hiatus setahun tanpa kabar, Cece melawan depresi dan stress sendiri sebelum berhasil bangkit kembali dan melanjutkan into a dangerous CEO & My Innocent Secretary. Di saat itu tidak munafik Cece goyah lagi kehilangan minat menulis, sempat berpikir mau berhenti menulis. Sedih sih, stress, banyak tekanan, dan burn out. Belakangan diperparah lihat jumlah pembaca banyak tapi komen sangat sedikit, padahal dibanding vote komen sangat membuat semangat. Seru & kadang tertawa baca komen-komen apalagi yang berhubungan sama anak-anak lucu Freya & Nicholas.

Jadi, di situ Cece mulai berpikir apakah memang harus berhenti menulis, terus ingat tahun lalu sempat iseng download Karyakarsa sempat mau publish karya ke sana cuma karena gaptek tidak tahu bila kalau mau copast ke Karyakarsa itu ada tekniknya. Kirain harus ketik ulang jadi malas😅😆
Terus bulan Maret kemarin coba buka-buka dan pelajari wow aplikasi ini sangat bagus, teramat bagus. Memang tampilan super ribet dan tidak sesimple WP.

Into a Dangerous CEO [COMPLETED]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang