Athena menatap mansion mewah di depannya dengan ekspresi lelah yang tak dapat disembunyikan. Tubuhnya terasa lelah karena sejak pulang sekolah dirinya berlatih panahan dan berkuda hingga lupa akan waktu.
Sekarang jam sudah menunjukkan pukul 7 malam. Athena menghela nafas pelan, lalu berjalan memasuki mansion di depannya. Sekilas, matanya melirik banyak motor sports yang berada di parkiran samping mansion tersebut. "Apa teman-teman kakaknya?"
Alex Widjaja dan sang istri Kalina Alexander memang tidak lagi tinggal di mansion keluarga bersama ketiga anaknya, setelah Alex Widjaja secara resmi menjabat sebagai presiden. Orang tua Athena itu harus menempati Istana Negara yang memang dikhususkan untuk kediaman pemimpin negeri dan menjalankan tugas-tugas ke-Negaraan.
"Selamat malam, Nona Athena."
Athena tersenyum ramah kepada maid yang menyambutnya.
"Selamat malam. Boleh bawakan tas ini dan antarkan saya ke kamar?"
"Tentu, mari saya antar ke kamar Anda, Nona Athena." Maid tersebut menerima tas Athena dan mulai berjalan menuju lantai dua mansion.
Athena mengikuti langkah maid tersebut sembari memandang interior mansion yang sesuai dengan seleranya. Mewah tapi tidak kelihatan norak dan cukup elegan. Dinding mansion yang didominasi warna putih semakin membuat mansion terkesan luas dan bersih.
Sesampainya di dalam kamar, Athena langsung merebahkan tubuhnya di kasur empuk sambil menilai kondisi kamar tersebut. "Sangat rapi, ternyata kita punya selera yang sama, Athena Widjaja," batin Athena.
Athena melirik meja belajar yang terletak di pojok kamarnya. Dia bangkit dan berjalan menuju meja tersebut. Matanya langsung tertuju kepada buku journal warna putih yang terletak di meja dan mulai membaca lembar-lembar tulisan di dalamnya.
Selama kurang lebih 30 menit Athena habiskan untuk membaca buku journal tersebut hingga lembar terakhir. "Impressive," gumamnya dan memilih menuju kamar mandi untuk membersihkan tubuhnya.
Tok!
Tok!
Tok!
"Dek? Kamu udah pulang, kan?"
KAMU SEDANG MEMBACA
Athena: Second Life
Teen Fiction[ON-GOING] Athena Carolina, seorang atlet panahan muda berbakat yang beberapa hari lalu meraih medali emas olimpiade tiba-tiba dinyatakan meninggal dunia karena kecelakaan pesawat saat akan kembali ke tanah air. Duka dan tangis mengiringi kepergian...