BAB 5: PEMBUATAN LAGU

91 73 11
                                    

Assalamualaikum, lop!

Hai, hai, hai, readers🤍

Jangan lupa bersyukur🥰

                 ~SELAMAT MEMBACA~

Sesampainya di kamar, aku membersihkan diri dan setelahnya merebahkan badan di atas kasur. Ku pandangi langit-langit kamar dan teringat wajah nenek, sudah lama tidak mendengar suaranya, dan ntah bagaimana kabarnya di sana. Ku rencanakan menelponnya besok siang agar tidak mengganggu aktivitasnya di sana, dikarenakan jika di Indonesia pukul 22.00 maka di Turki pukul 18.00.

Di tengah lamunan ku, terlintas lirik lagu yang pas untuk ku coba nyanyikan besok, segera ku ketik liriknya dalam catatan ponsel yang ku genggam. Setelah selesai ku matikan layar ponsel ku dan bersiap-siap untuk tidur agar besok mengawali hari dengan semangat.

***

Dengan sedikit terlambat akhirnya aku sampai di studio yang dimana teman-temanku sudah berkumpul di ruang Band.

"Wes...Tumben telat Lho Ker, biasa sampai di sini duluan, mana Kak Ello?" tanya Faras yang menyadari kehadiranku.

"Iya nih, nunggu ojek online lumayan lama Ras," jawabku yang segera meletakkan tas dan segera menghampiri mereka, tidak enak jika berlama-lama lagi.

"Gimana guys kita satuin dulu aja kali ya ide lirik lagu yang akan di buat, biar rampung," ucap Evan yang meminta pendapat kami semua tentang usulan lirik lagu.

"Boleh, gas aja dulu, kita coba ntaran," jawab Ewin.

"Iya boleh tuh," sambung ku.

"Okelah, aku tulis sebentar, terus kita coba note musiknya ya," ucap Evan sambil menulis lirik yang kami tuangkan agar disatukan membentuk sebuah lagu.

Di tengah kami mencoba lagu yang dibuat, Pak Budi pun menghampiri.

"Semangat semua, kalian bisa, kalian hebat," ucapnya tanpa rasa bosan menyemangati kami semua.

"Siap Pak, doakan kami ya," jawab kami serentak.

Setelah lirik sudah rangkum ditulis, dan note musik sudah kami tetapkan, sekarang waktunya untuk kami coba nyanyikan agar menentukan genre musik yang akan menjadi khas pada Grup Band kami.

Dan kami telah memutuskan genre musik yang kami buat, yaitu Pop, harapannya untuk dapat dinikmati oleh masyarakat di berbagai macam usia.

"Akhirnya guys, siap juga lagu kita," ucap Evan dengan ekspresi bahagia.

"Gak nyangka enak banget lagunya," Ucap Faras senang.

"Iya ya, padahal hasil ide kita semua disatuin," ucapku ikut senang juga.

"Panggil Pak Budi dong, biar kita pamerin lagu baru kita ini," ucap Ewin bangga.

"Boleh tu, biar aku yang ke ruangannya," ucap Faras semangat memanggil Pak Budi untuk menilai lagu pertama ciptaan kami.

"Cepetan, ngga sabar aku mainkan gitar ini," celetuk Ewin yang membuat kami tertawa.

Dengan segera Faras menuju ke ruangan Pak Budi dan memanggilnya,

***

Jam menunjukkan pukul 18.00 WIB, segera kami keluar dari ruang rekaman dan menuju ke ruang musik untuk membereskan peralatan yang telah kami pakai. Setelahnya kami pun berpamitan untuk pulang ke hunian masing-masing kepada Pak Budi. Pak Budi adalah tim Band kami sekaligus produser studio ini, jadi dialah yang mengurus studio setiap hari dengan tinggal di studio, dikarenakan Pak Budi adalah seorang duda yang sangat setia dengan istrinya, setelah istrinya meninggal ia tidak pernah berkeinginan menikah lagi, baginya cinta itu adalah kesetiaan.

Melihat Pak Budi, aku seperti menemukan sosok figur ayah yang selama ini tidak pernah kurasakan.

Ojek online yang ku pesan pun telah sampai, bergegas untuk pulang ke Apartemen dan merebahkan badan di atas kasur yang empuk menjadi sasaran utama ku.

Setelah sampai dan membersihkan tubuh aku pun segera tidur untuk mempersiapkan diri besok agar lebih maksimal saat penampilan pertama kami di acara pameran se-Kota Solo seminggu lagi sembari memperkenalkan lagu pertama kami kepada masyarakat dan pengunjung pameran nantinya.

Hal yang sangat aku bahagia kan di hari ini juga adalah menyempatkan diri untuk menelpon nenek dan menanyakan kabar nenek, ternyata nenek juga merindukan ku.

***

                 ~TERIMA KASIH LOP~

Komennnn yang banyakkk ya lop,,,

Jangan lupa vote juga

Terimakasih

Syahadat Kedua (TERBIT)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang