Holo school-12 "Hari ketiga dimulai."

61 12 8
                                    


Risu pun terbangun dari pingsannya sekitar pukul tujuh pagi, sementara Iofi terbangun sekitar pukul setengah tujuh pagi.

Semuanya panik saat mendengar teriakan histeris Risu dan Iofi, mereka ingin mendengar apa yang dialami oleh Risu dan Iofi tadi malam. Namun, Risu menolak walau Iofi ingin sekali cerita.

Moona sangat panik saat dirinya terbangun dari tidur melihat Risu dan Iofi dalam keadaan pingsan dan seperti ketakutan, Moona kaget dan langsung memberitahu Panitia.

Sebagian murid sangat panik, mereka pikir kejadian kemarin terulang lagi. Untungnya tidak, mereka menghembuskan nafas lega dan mengusap dadanya.

Risu masih diam sampai jam menunjukan pukul sebelas siang, dirinya merasa bahwa jam-jam siang adalah waktu paling aman dan tidak ada gangguan makhluk halus. Tapi ternyata, Risu salah.

Dirinya lupa bahwa dia berada di dalam hutan yang lumayan lebat dan rimbun dedaunan Dan juga dahulu kala saat penjajahan belanda, tempat ini adalah tempat yang bisa dikatakan mistis karena banyaknya korban jiwa yang terbantai saat peperangan, dan arwah mereka tidak tenang dan berakhir menjadi arwah gentayangan.

Namun entah kenapa hutan ini bisa di beli oleh sekolah untuk melakukan aktifitas seperti ekstrakurikuler dan yang lainnya.

–––––––––

"Kak Risu? Kakak gapapa kan? Dari tadi diem terus ih," ucap Kobo dengan lembut, dirinya mengkhawatirkan Risu.

"..Aku gapapa kok, Bo. Tenang aja," jawab Risu.

"Oke...? Iyakah? Mang eak?"

"Iya, Eak!"

"Hehehe.. oke deh kalo begitu..?"

Risu dan Kobo tiba-tiba saja dipanggil oleh Moona, mereka berdua disuruh menghitung peserta, siapa tahu ada yang hilang?

Risu dan Kobo hanya meng-iyakan permintaan itu, mereka berdua mulai memeriksa dan menghitung peserta.

Tetapi, saat Risu dan Kobo memeriksa peserta di kelompok 15, mereka dikagetkan dengan sebuah penampakan mengerikan yang muncul dari balik tenda kelompok 15.

Tetapi, saat Risu dan Kobo memeriksa peserta di kelompok 15, mereka dikagetkan dengan sebuah penampakan mengerikan yang muncul dari balik tenda kelompok 15

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.


Kelompok 15 memang berada paling dekat dengan hutan, itulah mengapa Risu dan Kobo melihat penampakan itu.

"Kak Risu...," Kobo gemetaran sembari menatap Risu, Kobo merasa lemas, dirinya memang penakut. "Kakak liat, kan?"

"Iya, Bo...," balas Risu yang juga sedang gemetar ketakutan, dirinya tak pernah melihat hantu setinggi itu.

Tetapi mereka tetap diam dan tak gegabah karena takut jika mereka berteriak hantu itu akan mengetahui bahwa kita melihatnya.

HOLOLIVE SCHOOL  [END]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang