Sesampainya di kantin Jimin langsung memesan sup untuk Seungyeon, lalu duduk di meja paling ujung. Suasana diantara mereka sangat canggung. Karena merasa tak nyaman akhirnya Seungyeon membuka topik pembicaraan.
"Ehem.. Chim kau kenal dengan Taehyung?"
Mendengar pertanyaan itu, Jimin menatap Seungyeon dengan ekspresi yang menggambarkan pertanyaan 'kenapa?'
Melihat hal itu, Seungyeon menundukkan kepala.
"Ah tak perlu dijawab, tak penting juga," ucapnya.
Mendengar hal itu Jimin tersenyum lalu terkekeh. Seungyeon pun memasang wajah bingung atas tawa Jimin.
"Dia itu sahabatku sejak SMA. Kenapa? Kau menyukainya?" Ucap Jimin sambil tertawa.
"Kenapa kau bilang seperti itu? Aku tidak menyukainya!" Jawabnya dengan sedikit berteriak.
"Hei santai saja. Tak perlu berteriak. Lagipula ini aneh karena kau tiba-tiba bertanya tentang seorang lelaki."
"Aku bertanya padamu karena dia yang membuat kakiku seperti ini" ucapnya, dingin.
Mendengarnya berkata seperti itu, Jimin langsung mengerti maksud dari sikapnya itu. Karena Jimin tau jika Seungyeon sedang marah ataupun kesal dengan seseorang, sikapnya akan menjadi semakin dingin dari biasanya. Jadi Jimin sudah terbiasa akan hal itu.Tak lama kemudian, makanan yang mereka pesan datang. Mereka pun menyantapnya dengan lahap. Dan selama itu pula mereka saling berdiam diri.
Setelah selesai makan, Jimin mengajak Seungyeon ke atap kampus. Sudah hampir setengah jam mereka hanya diam. Akhirnya Jimin membuka pembicaraan.
"Yeonnie, maafkan aku" dengan suara yang sendu. Mendengar Jimin, Seungyeon hanya menunduk dan menjawab dengan menganggukkan kepalanya, walaupun sebenarnya dia tak mengerti permintaan maaf itu untuk apa.Beberapa saat kemudian dia mendongakkan kepalanya menghadap langit.
"Jimin oppa?" Ucapnya.
Jimin menoleh ke arah Seungyeon menunggu lanjutan dari ucapannya.
"Kenapa aku tak bisa melupakannya sampai saat ini?" Ucap Seungyeon yang didampingi dengan air yang keluar dari matanya. Jimin hanya menatap adiknya dengan raut wajah bingung dan menuntut penjelasan.
"Siapa maksudmu? Jeon Jungkook?" Tanya Jimin. Mendengar pertanyaan itu, Seungyeon menundukkan kepala. Lalu terdengar suara isakkan darinya. Jimin menoleh lalu memeluknya. 'Akhh seharusnya aku tak bilang seperti itu. Aishh bodohnya aku. Harusnya kau sadar Park Jimin' rutuk Jimin dalam hati.Taehyung pov
Aku baru saja keluar dari perpustakaan. Aku berjalan sambil memikirkan seseorang. Yah siapa lagi jika bukan Park Seungyeon. Entah kenapa sejak tadi aku hanya memikirkannya. Tiba-tiba aku berpikir untuk pergi ke atap kampus.
Aku berjalan menyusuri tangga. Baru saja aku sampai. Aku melihat pemandangan yang membuat hatiku serasa ditusuk ribuan jarum. Aku melihat mereka berdua berpelukan. 'Ah pemandangan apa ini' batinku. Yah aku melihat temanku dan orang yang ku suka berpelukan, Jimin dan Seungyeon. Wah sungguh tak kusangka ternyata mereka benar sepasang kekasih.
Aku sudah tak tahan dengan pemandangan ini. Aku merasa atmosfir di sekitar ku hilang. Aku pun memutuskan untuk pergi dari sini. Saat aku membalikkan badan aku mendengar suara teriakan yang memanggil namaku.
"Yakk! Kim Taehyung!"
Aku menoleh setelah mendengar teriakan Jimin. Aku hanya menampilkan cengiran khas ku.
"Sejak kapan kau berada di sini?" Tanya Jimin.
"Ah baru saja" jawabku.
"Eoh, tapi sepertinya tadi kau mau pergi" ucapnya, aku hanya diam. Aku tak tau harus menjawab apa.
"Aku hanya tak ingin mengganggu kalian, jadi aku ingin pergi" setelah berpikir sejenak. Dan aku mendapati raut wajah bingung dari mereka.
"Wah.. sepertinya ada yang salah paham. Apa kau pikir kami sedang pacaran? Yakk! Kau pikir aku ini siapa?" Ucap Jimin. Aku bingung atas perkataannya. Aku merasa sekarang wajahku benar-benar sulit diartikan. Aku berusaha mencerna apa yang dikatakannya.
"Seungyeon adik sepupuku. Aku tau kau baru saja salah paham terhadapku," mendengar hal itu, aku pun tersenyum lalu menampilkan cengiran khas ku yang bisa di bilang sangat bodoh.*****
TBC
Haiiiiii....
Aku nambah satu tokoh lagi nih. Aku masukkin Jeon Jungkook, my-namjachingu/#nge-khayal terlalu tinggi wkwkwkAh mesti pada bingung ya tiba tiba ada Kookie... kalo penasaran tunggu lanjutan nih ff gaje yah.. tapi berhubung aku orangnya baik jadi aku kasih tau. Jungkook itu dari masa lalunya Seungyeon. Lanjutannya? Eitss tunggu yahh biar pada penasaran dulu heheheh..
Ah iya, aku mau minta maaf ya. Aku ga bakal bisa nge-post selanjutnya. Karena aku bakal UKK jadi ga tau nge-post nya kapan. Harap maklum yah. Dan aku minta doanya biar lancar UKK nya dan dapet nilai bagus..
Thanks ya dah mau baca.. please vote and comment nya yahhhh...
KAMU SEDANG MEMBACA
A BAD GIRL AND A GOOD BOY
FanfictionSeorang gadis arogan untuk pertama kalinya bertemu dengan lelaki yang menyebalkan sekaligus lelaki yang merubah dirinya Kim Taehyung x Park Seungyeon