Venus langsung menelfon mbak ayu begitu sampai di kamar - venus melihat ada 15 panggilan tak terjawab, 5 di antara nya dari mbak ayu- dia mengabarkan keadaannya yang baik baik saja di menado dan venus berjanji akan liputan dengan baik selama di kota itu, selebihnya dia hanya mengoceh tentang tara tanpa henti begitu mbak ayu menanyakan apakah tara mau membantunya.
dia terus bicara tentang tara walaupun mbak ayu tidak merasa perlu detail sosok tara dan mbak ayu tidak berusaha menyela cerita itu, karena mbak ayu tau venus akan memaksa terus mendengarkan.
venus baru selesai berceloteh ketika mbak ayu bilang dia harus membuat rundown tayangan dan berjanji akan mendengar ceritanya lagi besok setelah venus selesai liputan lucky prasetya.Pakaian wajib tidur-celana pendek putih dan kaos oblong- sudah dia kenakan.
Venus menepuk nepuk bantal sebelum meletakan kepala di situ.
dia bersiap untuk tidur dan bantal ini cukup nyaman di kepala nya.Venus mengingat senyum tara di cafe tadi dan entah kenapa ada debar lembut di hatinya secara tiba tiba.
venus berharap tara tidak menilai "perempuan dekil" karena penampilannya malam ini.Venus memandang layar ponsel.
dia menimbang untuk menelfon tara.
tapi mau bicara apa..? kan tadi sudah lebih 3 jam ngobrol... venus bingung.
entah mengapa venus ingin tara mengingatnya malam ini.
tapi untuk apa juga..?
"bodo aah.. pokoknya dia harus inget gue malem ini...!"
venus bertekad.Venus memutuskan untuk mengirimi tara sms.
venus yakin, kalau dia membalas sms itu berarti tara memiliki kesan lebih padanya.
tapi kalau dia tidak membalas sms nya, itu karena.. mmm... mungkin karena pulsa tara habis...!!!
Venus nyengir sendiri dengan kekonyolannya.#terima kasih sudah menemani aku malam ini yaaa, maaf merepotkan (venus)#
Mengucapkan terima kasih hal yang wajar kan..? ngga keganjenan kan..?
venus berargumen sendiri dengan hatinya ketika sms itu terkirim.Venus menunggu beberapa saat, tapi tidak ada balasan.
perasaan kecewa merasuki hatinya.
ternyata tak seperti venus,tara biasa saja dengan pertemuan mereka malam ini.
buktinya tak ada balasan sms dari Tara.Baru saja venus akan memejamkan mata, seluler itu bergetar pelan di tangannya.
#ya sama sama.. tidak merepotkan.. saya senang bisa membantu dan ngobrol sama kamu#Venus langsung berjingkrak jingkrak di atas kasur dan tertawa lebar sangking senangnya.
Venus mulai gugup,tapi dia memutus kan untuk mengirim satu sms lagi ke tara.
#sekali lagi terima kasih ya.. sampai besok#2 detik kemudian,
#iya sampai besok, selamat tidur buat kamu#Venus tertawa lebar lagi.
dia benar benar senang malam ini, walaupun dia sebenarnya merasa aneh kenapa dia terlalu bahagia hanya karena sms.Venus tidur dengan senyum masih tersisa di sudut bibir tipisnya.
senyum yang terbawa sampai ke dalam mimpi.
KAMU SEDANG MEMBACA
Venus Gnadeyn : Gerhana Untuk Venus (Menado, Sulawesi Utara)
Ficción GeneralVenus gadis periang yang bekerja di media hiburan,kedatanganya di banyak tempat dan lokasi liputan dan syuting semi dokumenter selalu membawa cerita baru yang sangat menarik. Soal cinta, hidup, persahabatan, skandal, berbaur dengan keindahan lokasi...