di- (imbuhan) dan di (kata depan)

103 15 3
                                    

Di- sebagai imbuhan biasanya mencirikan kata kerja (perbuatan) pasif. Ada yang dilakukan terhadap suatu subjek. Penulisan disatukan dengan kata dasar yang menyertainya.

Contoh:

di- + cakar --> dicakar

✏ Protek dicakar kucing.

Trik!

Ciri kata kerja pasif berawalan di- ini adalah dapat diubah menjadi kata kerja aktif berawalan me-. Cara ini bisa memberi kita petunjuk apakah penulisan disatukan atau dipisah.

diberi --> memberi
(jadi bukan di beri)

diiringi --> mengiringi
(jadi bukan di iringi)

ditampar --> menampar
(jadi bukan di tampar)

Kata di sebagai kata depan untuk menunjukkan tempat atau posisi

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Kata di sebagai kata depan untuk menunjukkan tempat atau posisi. Penulisan dipisah dengan kata berikutnya. Pasangan di umumnya berupa kata benda atau pronomina. Dalam KBBI, pronomina adalah kata yang dipakai untuk mengganti orang atau benda, seperti aku, engkau, dia, saya, dan mereka.

Contoh:

di + mata --> di mata

di + mana --> di mana

di + kelas --> di kelas

di + bawah --> di bawah

di + antara --> di antara

Ada pula di- yang dipasangkan dengan kata dasar, tetapi penulisan bisa digabung dan dipisah sesuai maknanya

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Ada pula di- yang dipasangkan dengan kata dasar, tetapi penulisan bisa digabung dan dipisah sesuai maknanya.

Contoh pembeda:

1⃣ Penggunaan "dibalik" bermakna benda yang diubah posisinya dari menelungkup menjadi menelentang (atau sebaliknya).

✏ Telur mata sapi dibalik di penggorengan.

2⃣ Penggunaan "di balik" bermakna posisi sebelah belakang dari objek yang kita lihat

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

2⃣ Penggunaan "di balik" bermakna posisi sebelah belakang dari objek yang kita lihat.

✏ Idoy tidak tahu siapa yang bersembunyi di balik pohon itu.

✏ Idoy tidak tahu siapa yang bersembunyi di balik pohon itu

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Catatan:

Di sebagai penunjuk waktu dapat digunakan khusus dalam dialog (percakapan).

"Aku bertemu dengannya di hari Minggu."

Wanna Your Story Better?Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang